Berita

Pj Gubernur DKI Jakarta bersama sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju mendampingi Presiden Joko Widodo menjajal LRT Jabodebek/Ist

Politik

Dampingi Jokowi Jajal LRT, Heru Budi: Keamanan dan Kenyamanan Harus Terjamin

KAMIS, 03 AGUSTUS 2023 | 21:22 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Dalam waktu yang tidak lama lagi, Lintas Rel Terpadu atau Light Rail Transit (LRT) Jabodebek akan segera beroperasi. Kehadiran LRT ini diharapkan dapat mengurangi kemacetan di Jakarta.

Untuk memastikan kesiapan sistem, keamanan, dan keselamatan, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, mendampingi Presiden Joko Widodo menguji coba LRT Jabodebek, pada Kamis (3/8).

Rombongan menaiki LRT dari Stasiun Harjamukti, Depok, hingga Stasiun LRT Dukuh Atas, Setiabudi, Jakarta Pusat.

"Presiden menyampaikan bahwa secara umum, LRT Jabodebek sudah nyaman digunakan. Sementara, hal-hal yang masih perlu diperbaiki akan terus dikerjakan secepatnya,” ujar Heru.

LRT Jabodebek bisa mengangkut sekitar 500 ribu penumpang per hari. Dengan begitu, transportasi berbasis rel Kereta Rel Listrik (KRL) dan LRT Jabodebek akan dapat mengangkut penumpang sebanyak 1,7 juta per hari. Angka ini mendekati 50 persen perjalanan yang terjadi di Jakarta.

"Uji coba ini sangat penting, karena keamanan dan kenyamanan masyarakat harus terjamin saat LRT Jabodebek nantinya beroperasi penuh,” tandas Heru.

Presiden turut didampingi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri BUMN Erick Thohir, serta Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Alvin Lim Protes Izin Galangan Kapal Panji Gumilang

Sabtu, 11 Mei 2024 | 15:56

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Bey Machmudin Ogah Dipinang Demokrat Maju Pilgub Jabar

Rabu, 15 Mei 2024 | 02:41

UPDATE

Rupiah Tertekan ke Level Rp15.985 per Dolar AS

Jumat, 17 Mei 2024 | 12:08

Makan Siang Gratis Didorong Jadi Social Movement

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:44

Adik Kim Jong Un Bantah Ada Transaksi Senjata dengan Rusia

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:40

Kementerian Baru Harus Akomodir Kebutuhan Anak Muda

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:30

Penertiban NIK Jangan Sampai Ganggu Hak Nyoblos Warga

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:29

Kapal Pembawa Pasokan Senjata Israel Dilarang Berlabuh di Spanyol

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:24

Prabowo Mesti Coret Nadiem Makarim dari Daftar Menteri

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:20

Rumah Mewah Bak Istana Tersangka Korupsi Timah Disita

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:18

Stafsus BKPM Soroti Ketidakadilan Kerja Sama Antarnegara

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:03

Tokoh Masyarakat Jagokan Dailami Maju Pilgub Jakarta

Jumat, 17 Mei 2024 | 10:51

Selengkapnya