Berita

Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono dan Capres Anies Baswedan/Net

Politik

Survei Utting Research Australia, Demokrat Kian Yakin Anies Presiden

SENIN, 31 JULI 2023 | 08:27 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

DPP Partai Demokrat menyambut baik hasil survei elektabilitas kandidat Capres lembaga survei Utting Research yang berbasis di Australia.

Menurut Koordinator Juru Bicara Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra, mayoritas masyarakat Indonesia menginginkan perubahan daripada keberlanjutan, sejalan dengan visi Partai Demokrat yang juga menganut prinsip perubahan dan perbaikan, pada semua aspek.

“Kami datang ke daerah-daerah dan memang seperti itu (hasil survei Utting Research), masyarakat memang menginginkan adanya perubahan dan perbaikan di semua aspek,” kata Herzaky, dalam keterangan tertulisnya, Senin (31/7).

Dia menilai langkah Partai Demokrat yang bergabung dalam koalisi pengusung Anies Baswedan sebagai bakal Capres 2024 merupakan keputusan tepat. Anies dianggap sebagai ikon dan pemimpin yang mampu membawa perubahan yang diharapkan bangsa.

“Sudah tepat Partai Demokrat mengusung Pak Anies sebagai presiden, sebagai ikon sekaligus nahkoda yang akan memimpin ke arah perubahan sebagaimana kehendak rakyat, dan itu membuat kami semakin percaya diri,” tegasnya.

Herzaky menyebut, dukungan untuk Anies terus meningkat berdasar aspirasi kader di daerah, terutama karena rekam jejak sebagai Gubernur DKI Jakarta yang berhasil membawa perubahan, menjadikan Jakarta sebagai kota maju, global, dan berkeadilan.

“Rekam jejak Pak Anies terbukti menghadirkan perubahan, dan itu beliau kerjakan di Jakarta. Di daerah, kami mendapat informasi bahwa gelombang dukungan untuk Pak Anies semakin besar dan berpotensi naik terus,” paparnya.

Sementara pada survei Utting Research, elektabilitas Anies meningkat, karena hanya 18 persen pemilih yang menginginkan keberlanjutan penuh seperti ditawarkan Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto.

Sebanyak 81 persen responden lebih mendukung perubahan, baik itu keberlanjutan dengan perubahan (61 persen) maupun perubahan penuh (20 persen).

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Produksi Film Porno, Siskaeee Cs Segera Disidang

Rabu, 22 Mei 2024 | 13:49

Topeng Mega-Hasto, Rakus dan Berbohong

Kamis, 23 Mei 2024 | 18:03

IAW Desak KPK Periksa Gubernur Jakarta, Sumbar, Banten, dan Jateng

Senin, 20 Mei 2024 | 15:17

Pj Gubernur Jabar Optimistis Polisi Mampu Usut Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Kamis, 23 Mei 2024 | 06:48

UPDATE

Jabar Contoh Penggunaan Aplikasi Layanan Publik Terintegrasi

Selasa, 28 Mei 2024 | 07:55

5 Tersangka Pembuat Plat Nomor Palsu DPR Dicokok

Selasa, 28 Mei 2024 | 07:48

Dubes Najib: Geopolitik Global Dihadapkan pada Empat Titik Api

Selasa, 28 Mei 2024 | 07:45

Soal "Gantian Posisi Ketum", Megawati Sedang Cek Ombak

Selasa, 28 Mei 2024 | 07:36

Suzhou Kunlene, Perusahaan Film Packaging Indonesia yang Eksis dan Sukses di China

Selasa, 28 Mei 2024 | 07:07

Jabar Bisa Jadi Contoh Penggunaan Aplikasi Layanan Publik Terintegrasi

Selasa, 28 Mei 2024 | 06:33

Disdik DKI Bantah Jual Beli Bangku Kosong

Selasa, 28 Mei 2024 | 06:23

Cuaca Jakarta Diprediksi Cerah Berawan hingga Rabu Dini Hari

Selasa, 28 Mei 2024 | 06:13

Rasyidi Menunggu Perintah PDIP

Selasa, 28 Mei 2024 | 05:40

Ajaib Bagikan Bonus Tambahan 1 Persen dari Portofolio

Selasa, 28 Mei 2024 | 05:25

Selengkapnya