Berita

Relawan Pejuang Milenial Prabowo (PMP) mendeklarasikan dukungan kepada Prabowo Subianto di Gedung Joang 45, Jakarta Pusat/Ist

Politik

Deklarasi Dukungan untuk Prabowo, Relawan PMP Siap Galang Suara Milenial

SENIN, 31 JULI 2023 | 08:11 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Dukungan kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dalam langkah pencapresan di Pemilu 2024, terus berdatangan.

Terkini, Relawan Pejuang Milenial Prabowo (PMP) mendeklarasikan dukungan kepada Prabowo Subianto di Gedung Joang 45, Jakarta Pusat, Minggu (30/7).

Ketua Pelaksana Acara Reza Hermawan mengatakan sebanyak 749 orang yang hadir dalam deklarasi. Mereka adalah kelompok milenial di wilayah Jabodetabek yang menyatakan dukungan pada Menteri pertahanan itu.


"Kami, anak muda dari Jakarta, Depok, Bekasi, Tangerang, Sukabumi, dan Bogor Raya hadir untuk mendukung pak Prabowo," kata Reza.

Sementara itu Ketua Umum Pejuang Milenial Prabowo, Zainuddin Arsyad mengatakan, bukan tanpa alasan anak muda sekarang harus mendukung Prabowo Subianto.

Menurutnya, Prabowo merupakan ahli politik karena merupakan pemimpin partai kedua terbesar di Indonesia yakni Gerindra. Selain itu Prabowo merupakan ahli militer sebagai purnawirawan jenderal bintang tiga hingga sekarang dipercaya menjabat Menteri Pertahanan.

"Prabowo juga sangat konsen terhadap kepentingan dan kebutuhan anak-anak muda untuk berkembang. Salah satunya dengan mengirim anak muda ke Qatar untuk berlatih sepakbola," katanya.

Dia meminta anak muda yang telah menyatakan dukungannya untuk menggencarkan dukungan dan mengajak anak muda lainnya memilih Prabowo melalui media sosial.

"Sebarkan melalui medsos, Instagram, Tiktok, Twitter, dan lainnya. Karena anak muda sekarang sering menggunakan medsos tersebut," pungkasnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya