Berita

Kebakaran besar di timur laut British Columbia, Kanada/Ist

Politik

Petugas Pemadam Kebakaran Tewas saat Tangani Kebakaran Hutan di British Columbia

MINGGU, 30 JULI 2023 | 23:56 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Seorang petugas pemadam kebakaran tewas dalam upaya memadamkan kebakaran besar di timur laut British Columbia, Kanada, pada akhir pekan ini.

"Pemadam berusia 25 tahun dari Ontario sedang bekerja pada Jumat tepat sebelum jam 11 pagi di daerah terpencil ketika ATV berat yang ia kendarai terguling di jalan berkerikil," bunyi rilis yang dikeluarkan oleh Royal Canadian Mounted Police (RCMP) pada Sabtu (29/7).

Inisiden tersebut menandai kematian kedua di provinsi itu bulan ini dan yang keempat di seluruh Kanada selama musim kebakaran tahun ini yang mencatat rekor terburuknya.


Korban, yang belum diidentifikasi secara publik, dilarikan dengan helikopter ke Fort St. John, namun ia dinyatakan meninggal dunia dalam perjalanan.

Perdana Menteri British Columbia, David Eby, mengeluarkan pernyataan bahwa kematian yang datang begitu cepat setelah kematian petugas pemadam kebakaran sebelumnya yang telah mengguncang orang di seluruh provinsi dan menghancurkan komunitas pemadam kebakaran.

"Situasi musim kebakaran hutan ini sangat mengerikan," ungkap Eby, seperti dimuat NZ Herald, Minggu (30/7).

Menurut statistik dari dinas kebakaran provinsi, saat ini terdapat 363 kebakaran hutan aktif di British Columbia, dengan 11 kebakaran baru dalam 24 jam terakhir dan 191 kebakaran diklasifikasikan sebagai tidak terkendali.

Sejak awal tahun ini, total ada 1.517 kebakaran hutan yang terjadi di British Columbia, menyebabkan luas lahan terbakar mencapai 15.397 kilometer persegi, yang merupakan rekor terbesar dalam sejarah provinsi ini.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya