Berita

Kebakaran besar di timur laut British Columbia, Kanada/Ist

Politik

Petugas Pemadam Kebakaran Tewas saat Tangani Kebakaran Hutan di British Columbia

MINGGU, 30 JULI 2023 | 23:56 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Seorang petugas pemadam kebakaran tewas dalam upaya memadamkan kebakaran besar di timur laut British Columbia, Kanada, pada akhir pekan ini.

"Pemadam berusia 25 tahun dari Ontario sedang bekerja pada Jumat tepat sebelum jam 11 pagi di daerah terpencil ketika ATV berat yang ia kendarai terguling di jalan berkerikil," bunyi rilis yang dikeluarkan oleh Royal Canadian Mounted Police (RCMP) pada Sabtu (29/7).

Inisiden tersebut menandai kematian kedua di provinsi itu bulan ini dan yang keempat di seluruh Kanada selama musim kebakaran tahun ini yang mencatat rekor terburuknya.

Korban, yang belum diidentifikasi secara publik, dilarikan dengan helikopter ke Fort St. John, namun ia dinyatakan meninggal dunia dalam perjalanan.

Perdana Menteri British Columbia, David Eby, mengeluarkan pernyataan bahwa kematian yang datang begitu cepat setelah kematian petugas pemadam kebakaran sebelumnya yang telah mengguncang orang di seluruh provinsi dan menghancurkan komunitas pemadam kebakaran.

"Situasi musim kebakaran hutan ini sangat mengerikan," ungkap Eby, seperti dimuat NZ Herald, Minggu (30/7).

Menurut statistik dari dinas kebakaran provinsi, saat ini terdapat 363 kebakaran hutan aktif di British Columbia, dengan 11 kebakaran baru dalam 24 jam terakhir dan 191 kebakaran diklasifikasikan sebagai tidak terkendali.

Sejak awal tahun ini, total ada 1.517 kebakaran hutan yang terjadi di British Columbia, menyebabkan luas lahan terbakar mencapai 15.397 kilometer persegi, yang merupakan rekor terbesar dalam sejarah provinsi ini.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

PDIP: Terima Kasih Warga Jakarta dan Pak Anies Baswedan

Jumat, 29 November 2024 | 10:39

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

UPDATE

Gegara Israel, World Central Kitchen Hentikan Operasi Kemanusiaan di Gaza

Minggu, 01 Desember 2024 | 10:08

Indonesia Harus Tiru Australia Larang Anak Akses Medsos

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:58

Gaungkan Semangat Perjuangan, KNRP Gelar Walk for Palestine

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:36

MK Kukuhkan Hak Pelaut Migran dalam UU PPMI

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:18

Jet Tempur Rusia Dikerahkan Gempur Pemberontak Suriah

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:12

Strategi Gerindra Berbuah Manis di Pilkada 2024

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:53

Kubu RK-Suswono Terlalu Remehkan Lawan

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:40

Pasukan Pemberontak Makin Maju, Tentara Suriah Pilih Mundur dari Aleppo

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:30

Dirugikan KPUD, Tim Rido Instruksikan Kader dan Relawan Lapor Bawaslu

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:06

Presiden Prabowo Diminta Bersihkan Oknum Jaksa Nakal

Minggu, 01 Desember 2024 | 07:42

Selengkapnya