Berita

Bakal Capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan/Ist

Politik

Anies Bakal Teruskan Pembangunan Jalan Tol secara Berkeadilan

MINGGU, 30 JULI 2023 | 18:27 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Pembangunan jalan tol dipastikan tidak berhenti bila Anies Baswedan terpilih menjadi presiden, namun unsur keadilan dimasukkan, agar masyarakat di sekitar jalan tol ikut menikmati.

Salah satu contoh, memasukkan lahan atau tanah milik masyarakat di sekitar jalan tol sebagai investasi publik, dalam bentuk penyertaan modal.

Juru bicara sekaligus tim ahli ekonomi Anies Baswedan, Thomas Trikasih Lembong, menyebut gagasan itu sebagai salah salah satu komitmen perwujudan pembangunan berkeadilan ala Anies.

“Salah satu visi ekonomi kita adalah membangun sebuah masyarakat yang ikut memiliki aset atau ownership society, di mana segenap warga dan rumah tangga bisa ikut memiliki aset, dan menikmati kenaikan nilai aset itu,” kata Tom Lembong, sapaan akrabnya, Minggu (30/7).

Dengan ownership society, mental masyarakat juga akan berubah total, karena publik yang berorientasi pada kenaikan nilai aset menjadi peduli dengan strategi jangka panjang.

Dia merujuk pada pernyataan Anies soal investasi masyarakat sekitar jalan tol dengan mekanisme penyertaan modal, dipastikan akan mendorong pola pikir masyarakat menuju kesejahteraan jangka panjang.

Tom Lembong menggambarkan adanya kesulitan menciptakan masyarakat yang bisa benar-benar sejahtera dengan hanya mengandalkan penghasilan berkala, seperti gaji atau hasil panen.

Sangat berbeda dengan masyarakat di negara-negara maju, yang secara regulasi bisa dikondisikan memiliki aset-aset dalam sebuah usaha atau bisnis.

“Masyarakat di negara maju bisa sejahtera, karena keluarga dan individu punya aset seperti rumah, saham, obligasi dan kepemilikan dalam sebuah usaha, yang nilainya naik dari tahun ke tahun,” pungkasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya