Berita

Ketum PKB, Muhaimin Iskandar, mendapat kunjungan Ketua DPP PDIP, Puan Maharani/RMOL

Politik

Tegaskan Masih Solid bersama Gerindra, PKB: Urusan Jodoh Siapa yang Tahu

JUMAT, 28 JULI 2023 | 08:14 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kunjungan Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani, ke rumah dinas Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar, memunculkan isu mulai goyangnya koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR). Apalagi, Puan secara gamblang "merayu" PKB untuk bisa bekerja sama dengan PDIP menghadapi Pemilu 2024.

Namun, hal itu agak dibantah oleh Ketua DPP PKB, Daniel Johan, yang menyebut partainya masih berkomitmen dengan Gerindra meski sang ketum Muhaimin Iskandar atau Cak Imin bertemu lagi dengan Puan Maharani.

"Sejauh ini kami masih komit dengan koalisi KKIR bersama Prabowo. Tapi urusan jodoh dan takdir siapa yang tahu," kata Daniel kepada wartawan, Kamis (27/7).


Menurut Daniel, tidak ada yang tidak mungkin saat menuju Pemilu 2024. Sebab dinamika politik bergerak dinamis dan cair.

"Kita tunggu saja garis jodoh akan final seperti apa. Tapi koalisi manapun yang ada kalau mau menang, rugi besar tidak duet bersama Cak Imin dan PKB," tegasnya.

Hal senada disampaikan Ketua DPW PKB Jawa Barat, Syaiful Huda, bahwa partainya masih solid dengan Gerindra.

"Kita tetap masih solid dengan Gerindra, karena kan dengan Gerindra kita sudah teken (kontrak politik). PKB akan terus menjaga, merawat kontrak politik yang sudah ditandatangani dengan Gerindra. Kita yakin Pak Prabowo ksatria pasti pegang janji. Sampai hari ini belum terbesit sedikit pun PKB keluar dari (koalisi) Gerindra," tutur Huda, Kamis (27/7).

Ketua DPP PDIP, Puan Maharani, berkunjung ke kediaman Cak Imin di Jalan Jalan Widya Candra, Jakarta Selatan, Kamis siang (27/7). Di hadapan Cak Imin, Puan mengungkit kebersamaan PKB bersama PDIP dalam mendukung pemerintahan Joko Widodo-Maruf Amin.

"Namanya politik itu kan dinamis. Tentu saja masih ada kemungkinan-kemungkinan untuk bisa kemudian menjalin komunikasi yang lebih intensif untuk nantinya. Siapa tahu, siapa tahu, masih bisa PKB itu bersama dengan PDI Perjuangan," ujar Puan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya