Berita

Foto yang diambil pada 27 Juli 2023 ini menunjukkan awan gelap di daerah perbatasan antara kota Chaozhou dan Shantou di Provinsi Guangdong, China selatan/Net.

Dunia

Topan Doksuri Menguat, BMKG China Naikkan Tingkat Darurat ke Level Tertinggi

JUMAT, 28 JULI 2023 | 05:50 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Badan Meteorologi China telah menaikkan tanggap darurat ke level tertinggi saat Doksuri berubah menjadi topan super pada Kamis sore (27/7) waktu setempat.

Doksuri, topan kelima tahun ini, menguat dari parah menjadi topan super pada Kamis sore dan diamati sekitar 360 km tenggara Kota Xiamen di Provinsi Fujian, China timur pada pukul 5 sore waktu setempat.

"Doksuri diperkirakan akan mendarat di daerah pesisir antara Dongshan dan Putian di Provinsi Fujian, China timur pada Jumat pagi,* kata pemerintah, seperti dikutip dari Xinhua.


Pihak berwenang telah mendesak otoritas meteorologi lokal tingkat provinsi, seperti Fujian, Guangdong, Zhejiang, dan Jiangxi, untuk meningkatkan tingkat tanggap darurat mereka berdasarkan situasi lokal, berkoordinasi dengan departemen pemerintah terkait, dan mengarahkan masyarakat untuk mencegah bencana dan menghindari risiko.

Pusat meteorologi juga telah mengeluarkan peringatan untuk menangguhkan pertemuan di dalam dan luar ruangan serta operasi luar ruangan yang berbahaya dan merekomendasikan pemindahan tepat waktu bagi orang-orang yang tinggal di perumahan yang rentan.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

Eggi Sudjana Nyetir Mobil Mewah di Malaysia Bukan Hoaks

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:01

Madu Dari Sydney

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:32

Zakat Harus Jadi Bagian Solusi Kebangsaan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:27

Sudirman Said Dilamar Masuk Partai Gema Bangsa

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:01

Trump Ancam Kenakan Tarif ke Negara yang Tak Sejalan soal Greenland

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

Dirut Indonesia Air Transport Klarifikasi Kru Pesawat Bawa Pegawai KKP Hilang Kontak di Maros Bukan Delapan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

KKP Terus Monitor Pencarian Pesawat ATR 42-500 Usai Hilang Kontak

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:09

Ini Identitas dan Pangkat Tiga Pegawai KKP di Pesawat ATR yang Hilang Kontak di Maros

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:48

Klarifikasi Menteri Trenggono, Pesawat ATR Sewaan KKP yang Hilang Kontak di Maros Sedang Misi Pengawasan Udara

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:37

Selengkapnya