Berita

Kepala Basarnas, Marsekal Madya Henri Alfiandi/Net

Hukum

Ditetapkan sebagai Tersangka oleh KPK, Marsdya Henri Ternyata Sudah Masuki Masa Pensiun

KAMIS, 27 JULI 2023 | 00:57 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Marsekal Madya Henri Alfiandi rupanya memasuki masa pensiun saat ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Hal ini diperkuat dengan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/779/VII/2023 tanggal 17 Juli 2023 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan Tentara Nasional Indonesia.

Dimana, Marsdya TNI Henri Alfiandi memasuki masa pensiun dan menjadi menjadi Pati Mabes TNI AU.

Artinya, Henri tidak lagi dibebani oleh jabatan struktural TNI AU dan hanya menunggu masa pensiun.

Usai dimutasi, Yudo menunjuk Marsdya TNI Kusworo yang sebelumnya menjabat Komandan Sekolah Staf dan Komando (Dansesko) TNI sebagai pengganti Henri.

Namun, sepertinya belum ada serah terima jabatan (Sertijab) antara Marsdya Henri dan Kusworo.

Sebab, Henri masih membuka kegiatan Pengelola Anggaran Semester II di ruang serbaguna Dono Indarto Lantai 15 Gedung Basarnas pada Senin (24/7).

Selain Henri, KPK juga menetapkan empat orang lainnya sebagai tersangka kasus dugaan suap pengadaan barang dan jasa di Basarnas RI tahun 2021-2023.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya