Berita

Presiden Belarusia, Aleksander Lukashenko/Net

Dunia

Ingin Lawan Sanksi Barat, Belarusia Daftar Keanggotaan BRICS

RABU, 26 JULI 2023 | 13:02 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Dikabarkan tertarik dengan visi misi kelompok BRICS, Belarusia berharap bisa bergabung dalam keanggotaan.

Hal itu diungkap kantor berita Rusia RIA Novosti, merujuk pada pernyataan Kementerian Luar Negeri Belarusia pada Selasa (25/7).

Menurut RIA, Belarus telah mendaftarkan keanggotaannya di BRICS sejak Mei lalu.

"Keputusan ini merupakan langkah yang sangat logis dalam konteks memperluas kerja sama dalam format multilateral dengan mitra tradisional dan negara sahabat," ungkap mitra dekat Rusia tersebut.

Kelompok BRICS yang terdiri dari Brasil, Rusia, India, China, dan Afrika Selatan itu terkenal sebagai kumpulan negara yang bekerja sama untuk melawan sanksi Barat.

Belarusia yang juga terkena sanksi Barat karena mengizinkan Rusia menggunakan wilayahnya untuk invasi Ukraina, memiliki minat tinggi untuk bergabung dengan BRICS.

Presidensi BRICS tahun ini dipegang oleh Afrika Selatan dan akan menggelar pertemuan puncak pada Agustus mendatang.

BRICS melaporkan pihaknya telah menerima pendaftaran keanggotaan baru dari 25 negara. Tetapi terkait mekanisme perekrutan baru akan dibicarakan selama KTT.

Populer

Bey Machmudin akan Serius Tangani Judi Online di Jabar yang Tembus Rp3,8 T

Rabu, 26 Juni 2024 | 18:20

Wacana Bey Machmudin Rombak Komisaris BUMD Didukung Dewan

Minggu, 30 Juni 2024 | 13:24

Menwa Siap Kerahkan 5 Ribu Personel ke Gaza Bersama TNI

Rabu, 26 Juni 2024 | 01:19

DPR Khawatir Investasi TikTok Permudah Produk China Masuk RI

Kamis, 27 Juni 2024 | 00:03

Pemilu Iran di Jakarta

Jumat, 28 Juni 2024 | 14:24

Rapat Pimpinan MPR RI dengan Presiden Jokowi

Jumat, 28 Juni 2024 | 16:37

Apindo: Wajar Ada Restrukturisasi TikTok-Tokopedia Pascamerger

Kamis, 04 Juli 2024 | 03:59

UPDATE

Gerindra Usung Ariza-Marshel untuk Pilwakot Tangsel

Sabtu, 06 Juli 2024 | 12:06

Iwakum Ingatkan Kode Etik dalam Berita Skandal Hasyim Asyari

Sabtu, 06 Juli 2024 | 11:50

Krakatau Steel Terus Merugi, Apa Kata Erick Thohir?

Sabtu, 06 Juli 2024 | 11:38

DPR: DKPP Jangan Berpuas Diri Memecat Hasyim Asyari

Sabtu, 06 Juli 2024 | 11:30

Pencurian Bitcoin Meningkat Tajam di 2024, Sebanyak Rp21 Triliun Digondol Hacker

Sabtu, 06 Juli 2024 | 11:16

Huawei Yakin Pembatasan Chip oleh AS Bukan Hambatan bagi China

Sabtu, 06 Juli 2024 | 11:03

Bio Farma Minta Tambahan PMN Rp68 M Buat Garap Proyek Vaksin

Sabtu, 06 Juli 2024 | 10:57

Harga Minyak Ditutup Turun 1 Persen Usai Perundingan Gencatan Senjata di Timur Tengah

Sabtu, 06 Juli 2024 | 10:43

Erick Thohir akan Tetap Selamatkan Indofarma yang Dirundung Lilitan Utang dan Korupsi

Sabtu, 06 Juli 2024 | 10:16

Terlilit Utang Besar, Indofarma (INAF) Berencana Panggil Pemegang Saham

Sabtu, 06 Juli 2024 | 09:57

Selengkapnya