Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Penembakan di Klinik Texas, Seorang Dokter Terluka

RABU, 26 JULI 2023 | 08:09 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Seorang dokter di Methodist Family Health Center di Cedar Hill, Texas, terluka setelah ditembak pria bersenjata pada Selasa (25/7) waktu setempat.

Departemen Kepolisian Cedar Hill mengatakan petugas menanggapi laporan tentang peristiwa penembakan di dalam gedung medis. Ketika tiba di tempat kejadian, mereka menemukan seorang dokter pria dengan luka tembak di depan klinik.

"Tersangka laki-laki kulit hitam bersenjatakan senapan panjang melarikan diri dari tempat kejadian dengan Chrysler hitam," kata polisi, seperti dikutip dari AFP, Rabu (26/7).


"Dia menabrakkan kendaraan tak lama kemudian. Lima petugas melepaskan tembakan ke arah tersangka sebelum mengeluarkannya dari mobil," lanjutnya.

Tersangka yang terluka kemudian dibawa ke klinik yang dia serang sebelumnya, di mana dia berada dalam kondisi kritis.

Sementara dokter yang terluka dalam kondisi stabil, dan seorang pengemudi sipil yang terlibat dalam kecelakaan itu dirawat di rumah sakit dengan luka ringan.

Cedar Hill adalah komunitas yang terdiri dari sekitar 50.000 penduduk di selatan Dallas.

Ely Reyes, kepala polisi setempat, mengatakan kepada wartawan bahwa penyelidikan kriminal telah dilakukan.

"Penyelidikan terpisah akan memeriksa penggunaan kekuatan oleh petugas, lima di antaranya ditempatkan pada cuti administratif sambil menunggu penyelidikan," katanya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya