Berita

Menteri Kehakiman Selandia Baru, Kiri Allan/Net

Dunia

Menteri Kehakiman Selandia Baru Mundur Gara-gara Menyetir saat Mabuk

SENIN, 24 JULI 2023 | 15:55 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Usai ditangkap karena kasus kecelakaan mobil, Menteri Kehakiman Selandia Baru, Kiri Allan segera mengundurkan diri pada Senin (24/7).

Hal itu diungkap Perdana Menteri Chris Hipkins, dalam sebuah pernyataan, seperti dikutip dari Reuters.

Hipkins menceritakan bahwa Allan saat ini telah ditahan pihak kepolisian setelah dirinya mengalami kecelakaan di ibu kota Wellington pada Minggu (23/7).

Dari insiden tersebut, kata Hipkins, Allan dinyatakan bersalah karena berkendara dalam keadaan mabuk.

"Dia (Allan), paham bahwa mempertahankan jabatannya tidak akan berarti lagi. Terlebih setelah terlibat kasus pidana," jelas Hipkins.

Menurut Hipkins, Allan sebenarnya tengah mengalami masalah kesehatan mental. Pekan lalu dia sempat mengambil cuti karena kondisi tersebut.

"Meskipun tindakannya tidak dapat dimaafkan, saya diberi informasi bahwa dia mengalami tekanan emosional yang ekstrem pada saat kejadian," ungkapnya.

Allan adalah menteri keempat dari pemerintahan Partai Buruh kiri-tengah yang mengundurkan diri sejak Maret, menjelang pemilihan Oktober mendatang.

Dia pernah disebut-sebut sebagai calon penerus perdana menteri Jacinda Ardern, tetapi Allan masih mempertimbangkan karir politiknya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya