Berita

Muhaimin Iskandar/Ist

Politik

Singgung Nasib Koalisi, Cak Imin Beri Kode Keras ke Prabowo

MINGGU, 23 JULI 2023 | 18:26 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar, secara khusus menyapa Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, di puncak peringatan hari lahir (Harlah) ke-25 PKB, di Stadion Manahan, Solo, Minggu (23/7).

"Yang pertama, hadir bersama kita, Ketum Gerindra, Pak H Prabowo Subianto, tepuk tangannya yang dahsyat, penuh rasa cinta," pintanya kepada kader PKB yang hadir.

Sosok yang akrab disapa Cak Imin itu menjelaskan, Prabowo yang juga menjabat menteri pertahanan itu baru saja pulang tugas negara dari Prancis.


Dia mengapresiasi kesetiakawanan Prabowo yang notabene rekannya di Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR). Sebab itu dia menyapa di urutan pertama.

"Mohon maaf Mbak Puan, saya sebut (Pak Prabowo) pertama, karena kita sudah koalisi 11 bulan lamanya. Hanya takdir yang menentukan nasib kita, mantap Pak Prabowo," tandas Cak Imin, seolah mengirim kode keras.

Nasib yang dimaksud Cak Imin mengarah kepada duet Capres Cawapres. Cak Imin sendiri legawa menurunkan targetnya dari mendapat posisi calon presiden menjadi calon wakil presiden.

Pada kesempatan itu PKB juga kembali menyatakan dukungan kepada Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, untuk menjadi calon presiden di Pemilu 2024.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

MAKI Heran KPK Tak Kunjung Tahan Tersangka Korupsi CSR BI

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:11

Keadilan pada Demokrasi yang Direnggut

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:54

Program MBG Tetap Harus Diperketat Meski Kasus Keracunan Menurun

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:51

Oegroseno: Polisi Tidak Bisa Nyatakan Ijazah Jokowi Asli atau Palsu

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:48

Ketum PBMI Ngadep Menpora Persiapkan SEA Games Malaysia

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

Sekolah Rakyat Simbol Keadilan Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

110 Siswa Lemhannas Siap Digembleng Selama Lima Bulan

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:30

PBNU Bantah Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:08

Demokrat Tidak Ambil Pusing Sikap PDIP Tolak Pilkada Via DPRD

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:57

Amankan BBE-Uang, Ini 2 Kantor DJP yang Digeledah KPK

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:40

Selengkapnya