Berita

Penasihat Keamanan Nasional Gedung Putih Jake Sullivan/Net

Dunia

Meskipun Sering Tegang, Gedung Putih Yakin Hubungan China-AS akan Stabil

SABTU, 22 JULI 2023 | 13:11 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Sering terlibat persaingan dan ketegangan, Amerika Serikat dan China tetap memiliki potensi untuk bekerja sama. Penasihat Keamanan Nasional Gedung Putih Jake Sullivan bahkan yakin, China dan AS akan memiliki hubungan yang stabil.

Sullivan mengatakan kepada Forum Keamanan Aspen pada Jumat (21/7), bahwa melanjutkan diplomasi dapat mengatasi persaingan antara kedua negara.

“Ada kemungkinan nyata untuk hubungan yang stabil, meskipun hubungan itu pada dasarnya kompetitif dan akan melibatkan kita melakukan hal-hal yang tidak disukai Beijing dan akan melibatkan Beijing melakukan hal-hal yang tidak kita sukai,” kata Sullivan, seperti dikutip dari The National, Sabtu (22/7).


“Tapi diplomasi adalah tentang mampu mengelola serangkaian faktor struktural itu dan itulah yang sedang kita lakukan sekarang," katanya.

Hubungan AS-Cina telah semakin tegang di bawah Presiden Joe Biden setelah Washington menembak jatuh benda yang dituding sebagai balon mata-mata China yang diduga melintasi Amerika Utara awal tahun ini.

Masalah lain, seperti pejabat Amerika yang mengunjungi Taiwan dan larangan ekspor AS pada teknologi canggih, juga merusak hubungan antara dua ekonomi terbesar dunia.

Dalam sebulan terakhir, Washington berupaya meredakan ketegangan dengan kunjungan sejumlah pejabat tinggi ke Beijing, termasuk Menteri Luar Negeri Antony Blinken, Menteri Keuangan Janet Yellen, dan utusan iklim John Kerry.

Dalam pidatonya, Sullivan juga sempat membahas spekulasi tentang keberadaan Menteri Luar Negeri China Qin Gang, yang tidak muncul di depan umum sejak 25 Juni.

"Kami tidak tahu, kami benar-benar tidak tahu," katanya.

Qin yang tidak terlihat di depan publik lebih dari tiga pekan mulai menimbulkan rumor jika sang Menlu sedang mengalami masalah.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya