Berita

Pengunjuk rasa menerobos masuk ke Kedutaan Swedia di Irak/Net

Dunia

Demonstran Irak Serbu dan Bakar Kedutaan Swedia di Baghdad

KAMIS, 20 JULI 2023 | 10:54 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Ratusan pengunjuk rasa di Irak dikabarkan menyerbu hingga membakar kedutaan Swedia di Baghdad pada Kamis (20/7) waktu setempat.

Mengutip laporan TRT World, aksi protes ini diserukan para pendukung ulama Syiah, Muqtada al Sadr sebagai reaksi atas izin pembakaran Al Quran di kedutaan Irak di Swedia beberapa waktu lalu.

Dalam video yang beredar, massa terlihat berkumpul di sekitar kedutaan pada pukul 1 pagi waktu setempat dan berusaha menerobos masuk gedung kedutaan.


Selang satu jam, mereka berhasil masuk. Terlihat asap mengepul, kaca di salah satu gedung tersebut pun pecah.

Meski video itu belum dikonfirmasi kebenarannya, salah saeorang sumber dan saksi dari Reuters membenarkan aksi penyerbuan tersebut. Ia juga melaporkan tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

Sementara itu, pejabat kedutaan Swedia di Baghdad belum memberikan komentar dan tanggapan atas penyerangan tersebut.

Aksi tersebut diduga dipicu oleh keputusan polisi Stockholm yang memberi izin aksi demo di kedutaan Irak. Dalam aksi tersebut, massa juga akan menggelar aksi pembakaran Al Quran.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya