Berita

Ketua KPK Firli Bahuri/RMOL

Hukum

Sependapat dengan Luhut, Kinerja Firli Bahuri Cukup Bawa KPK ke Arah Lebih Baik

RABU, 19 JULI 2023 | 11:34 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Kinerja Firli Bahuri dkk dianggap cukup membawa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ke arah yang lebih baik karena tidak melulu mengandalkan penindakan dalam pemberantasan tindak pidana korupsi.

Hal itu disampaikan Komunikolog politik dan hukum nasional, Tamil Selvan merespons pernyataan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Marves), Luhut Binsar Pandjaitan yang memuji Ketua KPK karena berhasil merubah paradigma KPK dengan menggencarkan pencegahan korupsi yang membantu pemerintah menghemat anggaran mencapai ratusan triliun rupiah dan meningkatkan pajak.

"Saya sudah pernah bilang bahwa kinerja KPK itu tidak diukur dari banyaknya penangkapan, justru saya setuju jika KPK melakukan teguran langsung kepada pejabat tertentu yang terindikasi tindakannya memenuhi unsur KKN," ujar Tamil kepada Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (19/7).

Hal tersebut kata Tamil, akan menghemat uang negara. Mengingat, jika menangkap pelaku setelah uang negara dikorupsi, upaya mengembalikan uang negaranya cukup sulit.

"Sistem politik saat ini, tidak membuat pejabat takut lagi dipenjara karena urusan korupsi. Karena napi koruptor masih bisa menjabat sebagai pejabat publik, nah ini akan membuat posisi KPK jadi serba sulit," kata Tamil.

Dengan demikian, dosen Universitas Dian Nusantara ini menilai, KPK tidak boleh menjadi koboi politiknya kekuasaan untuk mengebiri lawan-lawan politik istana dengan terus dilakukannya penangkapan.

"Saya melihat sejauh ini kinerja Firli Bahuri cukup membawa KPK ke arah yang lebih baik. Dalam hal ada yang belum sempurna, tentu itu menjadi tugas pembenahan ke depan," pungkas Tamil.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sukses Amankan Pilkada, DPR Kasih Nilai Sembilan Buat Kapolri

Jumat, 29 November 2024 | 17:50

Telkom Innovillage 2024 Berhasil Libatkan Ribuan Mahasiswa

Jumat, 29 November 2024 | 17:36

DPR Bakal Panggil Kapolres Semarang Imbas Kasus Penembakan

Jumat, 29 November 2024 | 17:18

Pemerintah Janji Setop Impor Garam Konsumsi Tahun Depan

Jumat, 29 November 2024 | 17:06

Korsel Marah, Pesawat Tiongkok dan Rusia Melipir ke Zona Terlarang

Jumat, 29 November 2024 | 17:01

Polri Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Dedi Prasetyo Naik Bintang Tiga

Jumat, 29 November 2024 | 16:59

Dubes Najib Cicipi Menu Restoran Baru Garuda Indonesia Food di Madrid

Jumat, 29 November 2024 | 16:44

KPU Laksanakan Pencoblosan Susulan di 231 TPS

Jumat, 29 November 2024 | 16:28

Kemenkop Bertekad Perbaiki Ekosistem Koperasi Kredit

Jumat, 29 November 2024 | 16:16

KPK Usut Bau Amis Lelang Pengolahan Karet Kementan

Jumat, 29 November 2024 | 16:05

Selengkapnya