Berita

Anies Baswedan saat bertandang ke Ponpes yang diasuh Said Aqil Siroj di Ciganjur, Jakarta Selatan/Net

Politik

Nasdem Cirebon Usul Said Aqil Dampingi Anies Baswedan di Pilpres 2024

SELASA, 18 JULI 2023 | 00:43 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Muncul usulan sosok mantan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Said Aqil Siroj dijadikan calon wakil presiden (Cawapres) Anies Rasyid Baswedan.

Usulan itu disampaikan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Kabupaten Cirebon. Para kader partai dengan tagline restorasi itu memastikan satu komando sesuai intruksi Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh dalam memenangkan Capres dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP), Anies Baswedan.

Sekretaris DPD Partai Nasdem Kabupaten Cirebon, Hermanto mememastikan Nasdem di daerah terus berkonsolidasi dan mempererat hubungan dengan parpol lainnya dalam KPP. Tujuannya, untuk memenangkan Anies Baswedan sebagai Presiden 2024.


“Kami Nasdem Cirebon terus menggalakan konsolidasi dan komunikasi satu arah antara daerah sampai pusat,” demikian kata Hermanto seperti diberitakan Kantor Berita RMOLJabar, Senin (17/7).

Terkait siapa calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampingi Anies Baswedan, Politikus Nasdem Cirebon tersebut berharap siapapun cawapres yang sedang digodok tim khusus dari KPP dapat mengangkat elektabilitas untuk kemenangan Anies Baswedan.

Hermanto mengklaim banyak kandidat untuk Cawapres, seperti Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indarparawansa, Ketua Umum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Mantan Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan (Aher) dan mantan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) dua periode masa khidmat 2010-2021, Kiai Said Aqil Siroj.

Pihaknya mendukung jika Kiai Said dinominasikan sebagai pendamping Anies, apalagi Kang Said merupakan mantan Ketua Umum PBNU.

"Sangat cocok digabungkan dengan Anies Baswedan,” tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Sekjen PBB Kecewa AS Keluar dari 66 Organisasi Internasional

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:15

Gus Yaqut Tersangka Kuota Haji, PKB: Walau Lambat, Negara Akhirnya Hadir

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:15

Gus Yahya Tak Mau Ikut Campur Kasus Yaqut

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:03

TCL Pamer Inovasi Teknologi Visual di CES 2026

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:56

Orang Dekat Benarkan Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Ngadep Jokowi di Solo

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:47

KPK Sudah Kirim Pemberitahuan Penetapan Tersangka ke Yaqut Cholil dan Gus Alex

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:24

Komisi VIII DPR: Pelunasan BPIH 2026 Sudah 100 Persen, Tak Ada yang Tertunda

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:56

37 WNI di Venezuela Dipastikan Aman, Kemlu Siapkan Rencana Kontigensi

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:45

Pilkada Lewat DPRD Bisa Merembet Presiden Dipilih DPR RI

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:40

PP Pemuda Muhammadiyah Tak Terlibat Laporkan Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:26

Selengkapnya