Berita

Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi/RMOL

Politik

Jabat Menkominfo, Budi Arie: Biarlah yang Bermasalah Berurusan dengan Masalahnya

SENIN, 17 JULI 2023 | 13:54 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Jajaran Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) diminta tetap optimis dalam menghadapi berbagai tantangan ke depan.

Hal ini diungkap Budi Arie Setiadi usai menerima jabatan Menkominfo yang diserahkan Menkopolhukam Mahfud MD di Kantor Kemenkominfo, Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Senin (17/7).

"Kita harus tetap optimis dan gerak cepat, nggak usah pesimis, kalau ada masalah biarlah yang bermasalah berurusan dengan masalahnya," kata Budi.

Budi Arie menyadari tantangan di Kementerian Kominfo tidaklah mudah. Namun, ia berkomitmen menghadirkan pelayanan yang terbaik untuk seluruh rakyat Indonesia.

"Saya pikir tantangan kita banyak sekali, soal infrastruktur digital, yang kedua soal bagaimana platform yang meresahkan masyarakat juga harus kita bereskan," ungkap Arie.

Ketua Umum Projo itu menegaskan, memperkuat ekosistem digital juga menjadi fokusnya di Kementerian Kominfo. Selain itu, karena saat ini mendekati pemilu, maka Kominfo juga berperan dalam menjaga stabilitas politik.

"Bagaimana membangun narasi pemilu Damai 2024," pungkasnya

Dalam mengomandoi Kominfo, Budi Arie akan dibantu Nezar Patria yang dilantik sebagai Wamenkominfo di Kabinet Indonesia Maju dalam sisa masa jabatan periode tahun 2019-2024.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Sukses Amankan Pilkada, DPR Kasih Nilai Sembilan Buat Kapolri

Jumat, 29 November 2024 | 17:50

Telkom Innovillage 2024 Berhasil Libatkan Ribuan Mahasiswa

Jumat, 29 November 2024 | 17:36

DPR Bakal Panggil Kapolres Semarang Imbas Kasus Penembakan

Jumat, 29 November 2024 | 17:18

Pemerintah Janji Setop Impor Garam Konsumsi Tahun Depan

Jumat, 29 November 2024 | 17:06

Korsel Marah, Pesawat Tiongkok dan Rusia Melipir ke Zona Terlarang

Jumat, 29 November 2024 | 17:01

Polri Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Dedi Prasetyo Naik Bintang Tiga

Jumat, 29 November 2024 | 16:59

Dubes Najib Cicipi Menu Restoran Baru Garuda Indonesia Food di Madrid

Jumat, 29 November 2024 | 16:44

KPU Laksanakan Pencoblosan Susulan di 231 TPS

Jumat, 29 November 2024 | 16:28

Kemenkop Bertekad Perbaiki Ekosistem Koperasi Kredit

Jumat, 29 November 2024 | 16:16

KPK Usut Bau Amis Lelang Pengolahan Karet Kementan

Jumat, 29 November 2024 | 16:05

Selengkapnya