Berita

Airlangga Hartarto-Sandiaga Uno/Repro

Politik

Duet Airlangga-Sandiaga Paling Diminati, Tanda Masyarakat Butuh Perbaikan Ekonomi

MINGGU, 16 JULI 2023 | 16:38 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Dynamics Survei Indonesia (DSI) memotret preferensi publik terhadap politik nasional menjelang Pemilu 2024. Salah satunya melihat tingkat elektabilitas tokoh bakal capres dan wapres jika disimulasikan saling berpasangan.

Pimpinan DSI, Tobu Lubis menyampaikan pihaknya melakukan spot check pada 20 persen dari total populasi sampel. Dari 2.000 sampel yang dapat diidentifikasi yang memenuhi standar penelitian sebanyak 1.980 sampel.

Hasilnya, jika pilpres digelar hari ini maka simulasi pasangan Airlangga Hartarto - Sandiaga Uno mencapai perolehan tingkat elektabilitas tertinggi yang mencapai 23,8 persen.

Lalu pasangan pasangan Ganjar Pranowo - Andika Perkasa 21,2 persen dan pasangan Prabowo Subianto - Erick Thohir 20,7 persen  dan pasangan Anies Baswedan - Agus Harimurti Yudhoyono 13,6 persen.  

Pengamat politik dan dosen Universitas Dr Sutomo (Unitomo) Surabaya Drs Machmud Suhermono mengatakan, muncuatnya pasangan Airlangga Hartanto dan Sandiagan Uno yang menempati ranking pertama dalam survei DSI, menunjukkan bahwa masyarakat sedang membutuhkan perbaikan ekonomi.

“Kedua kandidat pasangan calon presiden dan wakil presiden ini mewakili apa yang terjadi di masyarakat sekarang ini, yakni sebuah harapan agar dapat mengangkat kesejahteraan perekonomian bangsa,” ujar Magister Universitas Airlangga (Unair) Surabaya ini, Minggu (16/7).

Suhermono menilai dari survei ini  juga menunjukkan tingginya, keterpilihan Airlangga dan Golkar. Masyarakat lebih memilih tokoh capres yang memiliki rekam jejak kemampuan dalam mengelola perekonomian nasional dan tokoh capres yang diharapkan mampu membayar utang-utang negara yang sangat tinggi.

"Mereka menilai bahwa kontribusi kepemimpinan Airlangga Hartarto terkait pengolahan ekonomi dari rekam jejaknya selama menjabat Menko Perekonomian dinilai di atas Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto dan Anies Baswedan," ungkapnya.

Dalam survei DSI ini juga memuat secara terperinci harapan masyarakat terkait pemerintahan dari hasil pemilu 2024 mayoritas responden sebanyak 89,8 persen lebih menginginkan perbaikan ekonomi keluarga mereka dan berharap pemerintah dan DPR RI mendatang dapat menciptakan lapangan kerja, sembako murah, dan sebanyak 79,9 persen berharap pemerintahan hasil pemilu 2024 bisa mengurangi utang negara yang makin besar, karena hal itu mempengaruhi beban perekonomian masyarakat dengan pajak dan bunga bank yang tinggi yang harus ditanggung masyarakat.

Survei ini dilakukan dengan menggunakan metode multistage random sampling (MRS) atau pengambilan sampel bertingkat. Metode ini memiliki pengukuran kesalahan atau margin of error 2,19 persen dengan tingkat akurasi data 95 responden yang tersebar proporsional secara nasional. Adapun survei dilakukan periode 24 Juni hingga 8 Juli 2023.

Populer

Konsesi Tambang Ormas Dicurigai Siasat Jokowi Kabur dari Kejaran Utang

Sabtu, 15 Juni 2024 | 12:27

Politikus Demokrat Usul Legalisasi Judol Buat Tambah Uang Negara

Senin, 17 Juni 2024 | 18:58

Preview Belgia Vs Slovakia: Hati-hati Pancingan Emosi

Senin, 17 Juni 2024 | 16:59

Bermain Imbang Tanpa Gol, Laga Prancis Vs Belanda Diwarnai Kontroversi

Sabtu, 22 Juni 2024 | 04:09

Bey Ingatkan Gen Z Tak Jadikan Lansia Tulang Punggung Keluarga

Kamis, 20 Juni 2024 | 06:00

Bey Machmudin: Harus Ada Upaya Masif Hentikan Perundungan!

Jumat, 14 Juni 2024 | 05:24

Bey Perintahkan Pemkot Bandung Pulihkan Sungai Citarum

Kamis, 20 Juni 2024 | 03:00

UPDATE

Diberi Tugas Maju Pilgub Banten, Airin Mohon Doa Airlangga

Senin, 24 Juni 2024 | 00:01

Praktik Oligarki dan Politik Uang Diprediksi Tinggi pada Pilkada 2024

Minggu, 23 Juni 2024 | 23:32

Selama Ini Makmum, PKS Ingin Jadi Imam di Jakarta

Minggu, 23 Juni 2024 | 23:12

Gokasi Jakarta Siap Lahirkan Atlet Berprestasi

Minggu, 23 Juni 2024 | 22:17

Nasib Politik Anies Ditentukan di Pilkada Jakarta

Minggu, 23 Juni 2024 | 22:14

Airlangga: Ridwan Kamil Maju Pilkada Jakarta Tergantung Survei

Minggu, 23 Juni 2024 | 22:06

Airin Kantongi Restu Koalisi Indonesia Maju

Minggu, 23 Juni 2024 | 22:04

Pilkada Lamongan untuk Siapa?

Minggu, 23 Juni 2024 | 21:25

Aktivis 98 sebut MKD Terlalu Tergesa-gesa soal Ketua MPR

Minggu, 23 Juni 2024 | 21:19

Saksi Yehuwa Prihatin Berita Peperangan Mendominasi Dunia

Minggu, 23 Juni 2024 | 21:08

Selengkapnya