Berita

Duta Besar RI untuk Spanyol, Muhammad Najib datang ke Pantai Geronan di Provinsi Catalonia, Spanyol pada Sabtu, 15 Juli 2023/Repro

Dunia

Kunjungi Kota Tua Gerona, Dubes Najib Gelar Pertemuan dengan Pebisnis Lokal

MINGGU, 16 JULI 2023 | 07:14 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Duta Besar RI untuk Spanyol, Muhammad Najib melakukan kunjungan bisnis ke kota tua Gerona di provinsi Catalonia, dekat perbatasan Prancis dan Italia.

Perjalanan Dubes Najib ke kota indah dan bersejarah itu dibagikan melalui video di kanal YouTube Kedutaan Besar RI di Madrid pada Sabtu (15/7).

Dalam video tersebut, Dubes Najib menceritakan tentang pertemuan bisnisnya dengan pengusaha lokal di Gerona yang tertarik berinvestasi di Indonesia.


"Mereka tertarik mengirim barang, maupun mengimpor produk dari Indonesia, salah satunya yang terkenal adanya furnitur," ujarnya.

Dubes mengatakan, di antara para pengusaha sudah ada yang berpuluh-puluh tahun mengimpor produk dari Indonesia.

Sekarang, kata Dubes, muncul pengusaha-pengusaha lain yang juga tertarik untuk berkolaborasi untuk mendatangkan barang dari Indonesia.

Sementara itu, Dubes juga menyoroti potensi peningkatan kerja sama di bidang pengelolaan daging dengan pebisnis Gerona di Catalonia.

"Saya berharap akan terjadi peningkatan kerja sama antara pengusaha Indonesia dengan pengusaha di Catalonia karena peluangnya sangat besar," pungkasnya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

VFive Group Salurkan Zakat Usaha Lebih dari Rp10 Miliar

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:48

Parpol Ditantang Buat Komitmen Nasional Anti-Politik Uang

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:32

Black Box Pesawat ATR 42-500 Ditemukan!

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:55

KPK Masih Kuliti Dugaan Rasuah BPKH

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:24

Denny JA Ungkap Akar Etika Kerja dan Kejujuran Swiss dari Reformasi Zurich

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:20

Potongan Bangkai Pesawat ATR 400

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:53

Haji Suryo Bangun Masjid di Tanah Kelahiran

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:32

Lawatan LN Perdana 2026, Prabowo Sambangi Inggris dan Swiss

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:15

Kebijakan Paket Ekonomi Lanjut Prioritaskan UMKM dan Lapangan Kerja

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:56

Prabowo Jadi Saksi Nikah Sespri Agung Surahman, Jokowi Ikut Hadir

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:55

Selengkapnya