Berita

Natalius Pigai/Net

Politik

Pesan Natalius Pigai: Jangan Serang Pribadi Capres, Kritik Gagasan dan Kebijakan Saja

SABTU, 15 JULI 2023 | 16:28 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Para calon presiden 2024, Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan kerap melempar pujian bila hadir dalam acara yang sama, seharusnya bisa menjadi contoh bagi pendukungnya masing-masing.

Pendukung para capres tidak seharusnya mengejek atau mengolok lawan politiknya secara pribadi melalui media sosial.

Kira-kira begitu pandangan aktivis HAM dari Papua, Natalius Pigai terkait kondisi politik saat ini yang ditulisnya dalam akun twitter @NataliusPigai2.

"Tiga calon presiden terbaik yang akan menjadi presiden RI 2024-2029 mereka saling memuji. Jangan serang pribadi mereka," cuit Pigai seperti dikutip redaksi, Sabtu (15/7).

Meski begitu, Pigai justru menyarankan para pendukung masing-masing kubu untuk mengkritik gagasan dan ide yang dicetuskan para capres.

Pigai pun mengklaim akan menggunakan cara itu untuk mengkritik para capres dalam gelaran Pemilu 2024.

"Kritik saja soal gagasan dan kebijakan karena kita milih bukan orangnya, tapi kita menentukan nasib bangsa 5 tahun ke depan. Saya milih jalan tidak menyerang kehormatan," demikian Pigai.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya