Berita

Anies Baswedan/Ist

Politik

Sentil Ketimpangan, Anies: Banyak Daerah Belum Dialiri Listrik

KAMIS, 13 JULI 2023 | 14:24 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Hingga kini masih banyak daerah di Indonesia belum dialiri listrik, terlebih di bagian timur Indonesia yang masuk kategori 3T atau terdepan, terluar, dan tertinggal.

Kondisi itu diungkap bakal calon presiden Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan, saat menjadi pembicara pada Rakernas XVI Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi), di Makassar, Kamis (13/7).

Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 itu menunjukkan foto udara wilayah Indonesia di malam hari. Menurutnya, cahaya lampu dari foto udara itu menggambarkan sebuah kota.

"Saya tidak menggunakan statistik. Pakai ilustrasi ini saja, listrik yang nyala di malam hari. Dari situ terlihat ketimpangan yang terjadi," kata Anies.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu membandingkan dengan India yang juga memiliki masalah kompleks. Tapi distribusi listrik di India relatif merata.

"Visi yang mau kita tawarkan ke depan, di malam hari seluruh kota di republik Indonesia ini terlihat menyala terang dari udara. Jangan ada yang gelap lagi," katanya.

"Kalau gelap perekonomiannya jadi rendah, kontribusinya rendah, dan tentu saja PLN harus siapin suplainya," tegas eks Rektor Universitas Paramadina itu.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya