Berita

Peta suhu tanah di Spanyol. Warna hitam menjadi suhu paling panas/Net

Dunia

Suhu Tanah di Spanyol Tembus 60 Derajat Celcius

KAMIS, 13 JULI 2023 | 04:33 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Gelombang panas yang menyerang Eropa menjadi semakin mematikan. Bahkan suhu tanah di beberapa daerah di Spanyol menyentuh lebih dari 60 derajat Celcius.

Itu sangat panas sehingga peta panas yang menyoroti suhu panas dengan warna merah berubah menjadi lebih gelap, yaitu menjadi hitam.

Dimuat Reuters, Sisilia dan Sardinia diperkirakan setinggi 48 derajat Celcius.

Seorang pekerja berusia 44 tahun dilaporkan sedang mengecat zebra cross dalam suhu 40 derajat Celcius pada tengah hari di kota Lodi di luar Milan, Italia, pingsan. Dia dikatakan telah kehilangan kesadaran karena panas yang hebat.

Pada Selasa (11/7), satelit mencatat suhu permukaan tanah di beberapa daerah Extremadura di Spanyol lebih dari 60 derajat Celcius.

Suhu tanah 60 derajat Celcius direkam oleh instrumen radiometer suhu permukaan laut dan darat (SLSTR), yang merupakan fitur dari satelit Copernicus Sentinel-3. Copernicus adalah komponen pengamatan Bumi dari program luar angkasa Uni Eropa.

Adapun suhu permukaan tanah adalah tanah dan tidak boleh disamakan dengan suhu udara.

Rekor suhu telah dipecahkan di sebagian besar benua Eropa, termasuk Prancis, Swiss, Jerman dan Italia, di mana suhu tertinggi 40 derajat Celcius tercatat lagi pada Rabu (12/7).

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Sukses Amankan Pilkada, DPR Kasih Nilai Sembilan Buat Kapolri

Jumat, 29 November 2024 | 17:50

Telkom Innovillage 2024 Berhasil Libatkan Ribuan Mahasiswa

Jumat, 29 November 2024 | 17:36

DPR Bakal Panggil Kapolres Semarang Imbas Kasus Penembakan

Jumat, 29 November 2024 | 17:18

Pemerintah Janji Setop Impor Garam Konsumsi Tahun Depan

Jumat, 29 November 2024 | 17:06

Korsel Marah, Pesawat Tiongkok dan Rusia Melipir ke Zona Terlarang

Jumat, 29 November 2024 | 17:01

Polri Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Dedi Prasetyo Naik Bintang Tiga

Jumat, 29 November 2024 | 16:59

Dubes Najib Cicipi Menu Restoran Baru Garuda Indonesia Food di Madrid

Jumat, 29 November 2024 | 16:44

KPU Laksanakan Pencoblosan Susulan di 231 TPS

Jumat, 29 November 2024 | 16:28

Kemenkop Bertekad Perbaiki Ekosistem Koperasi Kredit

Jumat, 29 November 2024 | 16:16

KPK Usut Bau Amis Lelang Pengolahan Karet Kementan

Jumat, 29 November 2024 | 16:05

Selengkapnya