Berita

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Habiburokhman/RMOL

Politik

Soal Rencana Pertemuan Megawati dengan Prabowo, Gerindra Menunggu Waktu Senggang

RABU, 12 JULI 2023 | 23:22 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Rencana pertemuan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri masih terus diupayakan untuk bisa terwujud. Sejauh ini komunikasi antara dua ketum sangat baik.

“Ya kita baik-baik saja, kalau kayak zaman dulu orang pacaran namanya baik-baik saja statusnya, enggak ada masalah, kita saling menunggu,” kata Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Habiburokhman, kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (12/7).

Menurut Habiburokhman, Megawati sebagai orang nomor satu di partai terbesar di Tanah Air diyakini masih sibuk mengurusi kontestasi demokrasi lima tahunan. Oleh karena itu, ketika Megawati senggang Prabowo akan menemuinya.

“Kita tahu Ibu Mega ketum partai besar, pasti sibuk menjelang pemilu begini. Ini kan lagi momen penyusunan daftar caleg ya, pasti lagi sibuk sekali beliau. Tapi begitu beliau senggang, Pak Prabowo siap menemui Ibu Mega,” ujar Wakil Ketua Komisi III DPR RI ini.

Sebelumnya, Prabowo Subianto turut mengomentari wacana pertemuan Ketum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Menteri Pertahanan RI itu lantas menyebut dirinya pun menunggu waktu agar bisa bertemu dengan pentolan partai banteng moncong putih itu.

"Ya bertemu itu kan baik ya, bagus, semua unsur pimpinan kalau ketemu itu baik daripada tidak ketemu. Justru kita tidak boleh gegabah, kita tenang, jalankan dengan baik, kita diskusikan dengan baik. Saya kira bagus Cak Imin ketemu Ibu Mega. Saya juga tidak tahu kapan saya diterima oleh Ibu Mega. Tidak ada masalah, kita yang penting hubungan baik," kata Prabowo di rumah dinas Cak Imin di Widya Chandra, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu lalu (9/7).

Populer

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Protes Aturan Hijab, Mahasiswi Iran Nekat Bugil di Depan Kampus

Minggu, 03 November 2024 | 16:18

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

Haikal Hasan Diminta Cek Joget Sadbor: Halal Nggak?

Minggu, 03 November 2024 | 10:41

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Musa Rajekshah Dorong Pemetaan Potensi dan Keunggulan Desa

Kamis, 07 November 2024 | 21:43

UPDATE

305 Pejabat DKI Dilantik

Rabu, 13 November 2024 | 02:13

Kevin Diks Main di Laga Timnas Lawan Jepang

Rabu, 13 November 2024 | 02:02

Ribuan Anak Terpapar Judi Online, Transaksi Tembus Rp2 Miliar

Rabu, 13 November 2024 | 01:57

Kapolsek dan Kanit Reskrim Dicopot Buntut Kasus Guru Supriyani, Warganet: Nah Gitu Dong!

Rabu, 13 November 2024 | 01:33

Nusron Garap 1 Juta Hektare Sawah di Papua untuk Swasembada Pangan

Rabu, 13 November 2024 | 01:03

Berkinerja Buruk, Kadis Parekraf Layak Diganti

Rabu, 13 November 2024 | 00:20

Jangan Pilih Calon Mulyono

Rabu, 13 November 2024 | 00:07

Pernyataan Bersama RI dan RRC Tidak Membahayakan Kedaulatan Indonesia

Rabu, 13 November 2024 | 00:00

Kapolri Mutasi 55 Pati dan Pamen, Ada 3 Kapolda Baru

Selasa, 12 November 2024 | 23:52

Walkot Jakbar Dikasih Waktu 1 Bulan Selesaikan Kisruh Rumah Ibadah

Selasa, 12 November 2024 | 23:23

Selengkapnya