Berita

Ketua Umum PAN sekaligus Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan/Ist

Politik

UMKM Dominasi Sektor Usaha, Ketum PAN Siapkan Strategi Pengembangan

SELASA, 11 JULI 2023 | 12:43 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Memiliki potensi yang cukup besar terhadap pertumbuhan ekonomi nasional, menjadi alasan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan untuk serius dalam membantu pengembangan usaha pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Dikatakan Zulhas, sapaan akrab politikus yang juga Menteri Perdagangan ini, pemerintah juga serius untuk terus mengupayakan banyak cara dalam mendukung para pelaku UMKM agar bisa mengembangkan bisnis mereka.

“Kontribusi UMKM terhadap perekonomian Indonesia terbilang besar. Berdasarkan data, jumlah UMKM di Indonesia sudah mencapai 99 persen dari keseluruhan unit usaha,” ucap Zulhas dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa (11/7).

Zulhas menyampaikan, dia bersama PAN terus mendorong dan menggandeng sejumlah pihak untuk memberikan pelatihan kepada pelaku UMKM. Pelatihan ini akan memberikan masukan yang efektif bagi pelaku usaha, guna menarik minat lebih banyak pembeli.

“Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Mulai dari packaging, strategi promosi, dan bimbingan terhadap UMKM itu sendiri,” tuturnya.

Selain memberikan pelatihan, Zulhas bersama PAN juga turut aktif membentuk ekosistem pemasaran produk usaha mikro, dengan cara menggunakan jasa influencer untuk berperan lebih aktif dalam mempromosikan produk UMKM.

Menurutnya, keberadaan influencer dalam ekosistem pemasaran produk usaha mikro cukup penting. Mengingat influencer sangat ampuh dalam menyampaikan pesan terhadap anak muda, khususnya di kalangan Generasi Z saat ini.

Tidak hanya pemasaran dan pelatihan, Zulhas juga berupaya menghadirkan bantuan modal bagi para pelaku usaha UMKM yang ingin mengembangkan bisnisnya. Upaya ini diwujudkan dengan menggandeng pihak perbankan, agar bisa memberikan pinjaman modal yang mudah dan bunga yang kecil.

"Bahwa bank itu di samping sebagai stimulus perekonomian, terutama adalah di segmen bawah dan UMKM," pungkasnya. 

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya