Berita

Ruang rapat paripurna DPR Aceh/RMOLAceh

Politik

Berbalik Dukung Pj Gubernur Achmad Marzuki, DPR Aceh Telan Ludah Sendiri

SELASA, 11 JULI 2023 | 07:58 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Aceh dinilah tengah mencari posisi aman usai Achmad Marzuki ditunjuk untuk melanjutkan posisi Penjabat (Pj) Gubernur. Mereka ramai-ramai memuji kinerja dan sosok Achmad Marzuki.

Padahal sebelumnya DPR Aceh sempat menolak Pj Achmad Marzuki melanjutkan jabatannya. Bahkan mereka sudah mengusulkan nama Sekda Aceh, Bustami, untuk menggantikan Achmad Marzuki ke Kemendagri.

Namun kini terpaksa berbalik mendukung Achmad Marzuki demi kepentingan mereka.

"Mau tidak mau, apalagi ini tahun politik. Jadi itu membuat mereka yang menelan ludah sendiri dengan sikap begitu," kata pengamat Kebijakan Publik, Nasrul Zaman, kepada Kantor Berita RMOLAceh, Senin (10/7).

Nasrul pun khawatir, DPR Aceh akan lebih bermanuver. Misalnya bernegosiasi dalam sistem pemerintahan Aceh.

Karena, analisis Nasrul, jika DPR Aceh serius menolak Pj Achmad Marzuki pasti mendatangi pemerintah pusat untuk memprotes putusan tersebut. Namun hal itu tidak mereka lakukan.

Presiden Joko Widodo telah mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) terkait perpanjangan masa jabatan Achmad Marzuki sebagai Pj Gubernur Aceh pada Selasa lalu (4/6).

Ketua DPR Aceh, Saiful Bahri alias Pon Yahya, menyambut baik keputusan Presiden Jokowi yang memperpanjang masa jabatan Achmad Marzuki sebagai Pj Gubernur Aceh hingga 2024.

Terkait adanya pro dan kontra di kalangan elemen masyarakat Aceh, Pon Yahya mengajak seluruh tokoh dan masyarakat Aceh untuk menghormati kebijakan tersebut.

"Mari sama-sama untuk bersatu dan menghilangkan perbedaan pendapat untuk membangun Aceh yang lebih baik ke depan," kata Pon Yahya.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

PPP Lolos Parlemen, Pengamat: Jangan Semua Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

UPDATE

Sekjen AMPG Anggap Qodari Sedang Melawak

Rabu, 22 Mei 2024 | 01:56

PK Ditolak MA, Alex Noerdin Tetap Jalani Vonis 9 Tahun Penjara

Rabu, 22 Mei 2024 | 01:36

Pemilik Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Bakal Diperiksa Polisi

Rabu, 22 Mei 2024 | 01:11

Tingkatkan Realisasi KPR Nonsubsidi, BTN Resmikan Sales Center Baru di 3 Kota Besar

Rabu, 22 Mei 2024 | 00:51

Tani Merdeka Bangun 7.200 Posko Pemenangan Sudaryono

Rabu, 22 Mei 2024 | 00:28

WWF ke-10 Aman dan Kondusif, Menteri PUPR Apresiasi Pengamanan TNI-Polri

Rabu, 22 Mei 2024 | 00:06

Mangkir dari Panggilan Kejaksaan, Anggota DPRD Madiun Dianggap Lecehkan Hukum

Selasa, 21 Mei 2024 | 23:49

Supian Suri Dilaporkan ke KASN dan BKN Jelang Pilkada 2024

Selasa, 21 Mei 2024 | 23:42

Nyaru jadi Bengkel, Industri Rumahan Narkotika Ini Mampu Memproduksi Jutaan Tablet

Selasa, 21 Mei 2024 | 23:20

KLHK Lanjutkan Safari Sosialisasi FOLU Net Sink 2030 di Yogyakarta

Selasa, 21 Mei 2024 | 23:16

Selengkapnya