Berita

Aksi protes menolak reformasi hukum di Israel/Net

Dunia

Puluhan Ribu Warga Israel Turun ke Jalan: Netanyahu Harus Berhenti!

MINGGU, 09 JULI 2023 | 12:24 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Puluhan ribu orang Israel membanjiri jalan-jalan di Tel Aviv dan kota-kota lainnya untuk menyuarakan penolakan terhadap reformasi hukum dari pemerintahan Perdana Menteri Benjamin Netanyahu.

Protes pada Sabtu (8/7) merupakan aksi ke-27 yang dilakukan sejak agenda reformasi diumumkan pada Januari. Aksi ini diperkirakan melibatkan 150 ribu orang.

Sejarawan Yuval Noah Harari ikut berorasi dalam demonstrasi tersebut.

"Jika pemerintah Netanyahu tidak berhenti, ia akan segera mengetahui apa yang terjadi ketika kita marah," tegasnya memperingatkan, seperti dikutip The National.

Menanggapi sekitar 100 demonstran yang memblokir jalan raya utama, polisi menggunakan meriam air untuk membubarkan massa.

Pemerintah membenarkan reformasi peradilan, yang ditujukan untuk meningkatkan kontrol politisi atas pengadilan, sebagai tindakan yang diperlukan untuk memastikan keseimbangan kekuasaan yang lebih baik.

Namun para pengunjuk rasa dan kritikus berpendapat bahwa perombakan yudisial yang diusulkan mengancam sistem check and balances negara dan memusatkan kekuasaan di tangan Netanyahu dan sekutunya.

Sempat melemah, aksi unjuk rasa kembali hidup ketika kepala polisi Tel Aviv, Ami Eshed mengundurkan diri karena menolak kekerasan terhadap demonstran.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Menteri PANRB Jangan Jadi Firaun Baru

Selasa, 11 Maret 2025 | 07:13

Kemenkeu Belum Rilis APBN 2025, Rocky Gerung: Ada Data yang Disembunyikan?

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:45

Kejar Sampai Banyumas, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Tambora

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:31

Gubernur Jateng Optimistis Capai Target Pangan 11 Juta Ton

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:16

Terlena Naturalisasi dan Tendangan Erick

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:01

Dijemput Paksa, Pengusaha Haji Alim Dijebloskan Kejari Muba ke Rutan Palembang

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:58

Impor Gula Vs Penghuni Usus

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:56

Kekayaan Menteri PU Dody Hanggodo di LHKPN, Sering Pakai Ikat Pinggang Hermes

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:51

LPH Quality Syariah Dukung BPJPH Jadikan Indonesia Pusat Halal Dunia

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:42

Buntut Penundaan Pelantikan, Ratusan CPPPK Banjarnegara Ancam Geruduk Jakarta

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:18

Selengkapnya