Berita

Sawit Indonesia Expo 2023 (SI-EXPO 2023)/Ist

Nusantara

Awal Agustus, Riau Jadi Tuan Rumah SI-EXPO 2023

SABTU, 08 JULI 2023 | 13:40 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Pameran sawit pertama dan terbesar di Indonesia, Sawit Indonesia Expo 2023 (SI-EXPO 2023) akan digelar di Pekanbaru, Provinsi Riau pada 8 sampai 9 Agustus 2023.

Mengusung tema “Achieving high productivity and efficiency based and technology 4.0”, SI-EXPO 2023 digelar dengan kerja sama antara Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS), Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI), Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo), Forum Mahasiswa Sawit Indonesia (Formasi Indonesia), dan majalah Sawit Indonesia.

"SI-EXPO digelar sebagai salah satu bentuk ekspose industri hulu dan hilir sawit, dan menjadi masukan ke pemerintah, terkhusus Satuan Tugas Tata Kelola Industri Kelapa Sawit Indonesia," kata CEO Sawit Indonesia, Qayuum Amri kepada wartawan, Sabtu (8/7).

Provinsi Riau dipilih sebagai tuan rumah karena sebagai miniatur industri hulu-hilir sawit Indonesia. Riau memiliki luas perkebunan sawit terluas di Indonesia mencapai 4,172 juta hektare dan 68 persen lahan tersebut dikelola perkebunan sawit rakyat.

Dengan luas perkebunan sawit ini, Riau telah didapuk sebagai provinsi terdepan dalam hal pertumbuhan ekonomi secara nasional dan provinsi tercepat bangkit dan berlari pasca pandemi Covid-19.

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Apkasindo Provinsi Riau, Suher mengatakan, SI-EXPO 2023 bisa menjadi panggung industri sawit Indonesia untuk unjuk gigi.

“Saatnya Riau menjadi pusat industry berkelanjutan yang menjadi barometer industri hulu-hilir sawit yang bukan hanya Indonesia, tapi dunia,” ujar Suher.

SI-EXPO 2023, kata dia, akan dijadikan cermin untuk melihat industri sawit Indonesia. Oleh karenanya, Apkasindo akan mengundang semua petani sawit dan pengurus di 12 DPD Apkasindo di Riau.

Sementara itu, Ketua Umum DPP Apkasindo, Gulat Manurung menanggapi baik rencana kegiatan SIEXPO-2023. Menurutnya, event tersebut bisa menjadi penyemangat di tengah kelesuan berkepanjangannya harga TBS petani.

"Tidak ada kata menyerah dengan kondisi tidak baik-baik sajanya petani sawit. Semua itu adalah ujian ketangguhan petani sawit Indonesia,” kata Gulat.

Pada SIEXPO-2023 ini, DPP Apkasindo akan memberi penghargaan khusus kepada Tokoh Sawit Indonesia yang juga Gubernur Riau, Syamsuar dan Danrem 031 Wira Bima, Brigjen TNI Dany Rakca.

"Untuk Gubernur Riau, kami menilai sebagai Gubernur Sawit Indonesia dengan predikat Gubernur Sahabat Petani Sawit," tandasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya