Berita

Salwan Momika/Net

Dunia

Dewan HAM akan Gelar Rapat Darurat tentang Pembakaran Al Quran

RABU, 05 JULI 2023 | 12:45 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Pembakaran Al Quran di Swedia masih menjadi sorotan dunia. Dewan Hak Asasi Manusia PBB bahkan akan membuat pertemuan darurat untuk membahas peristiwa itu, seperti yang disampaikan Juru Bicara Dewan HAM Pascal Sim dalam konferensi pers.

Menurut Sim, rencana rapat darurat tersebut diumumkan menyusul desakan dari Pakistan dan Organisasi Kerjasama Islam (OKI) yang khawatir dengan perluasaan tindakan Islamophobia di Eropa.

"Dewan HAM PBB akan mengadakan debat mendesak untuk mendiskusikan peningkatan tindakan kebencian agama melalui penodaan terencana terhadap Al Quran di muka publik," kata Sim, seperti dikutip dari African News pada Rabu (5/7).

Dikatakan Sim, pertemuan kemungkinan besar akan diadakan pekan ini. Tetapi untuk waktu dan tanggalnya masih menunggu keputusan Dewan.

Bertepatan dengan Hari Raya Idul Adha pada 28 Juni, seorang pria asal Irak, Salwan Momika, melakukan aksi pembakaran Al Quran di halaman masjid utama Stockholm, Swedia.

Mirisnya, Momika mendapat izin kepolisian setempat dengan dalih kebebasan berekspresi.

Tindakan Momika telah menuai kecaman luas dari dunia Muslim dan Arab. Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) juga mengadakan pertemuan darurat untuk membahas konsekuensi pembakaran Al Quran.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya