Berita

Jurubicara bacapres KPP Anies Baswedan, Sudirman Said/RMOL

Politik

Setelah Umumkan Cawapres, Anies Diyakini Tak Akan Dijegal Lagi

MINGGU, 02 JULI 2023 | 07:09 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Upaya penjegalan Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden yang diusung Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) dipercaya akan segera mereda. Hal itu bisa terjadi ketika Anies mengumumkan siapa yang akan mendampinginya sebagai bakal calon wakil presiden pada Pilpres 2024.

"Dari waktu ke waktu upaya penjegalan terus terjadi. Tapi yang namanya kebenaran, namanya perbaikan, yang namanya niat baik itu tidak bisa dibendung. Kita percaya itu," kata Jurubicara bacapres KPP Anies Baswedan, Sudirman Said, kepada wartawan di Padepokan Kalisoga Desa Slatri Larangan, Brebes, Jawa Tengah, Sabtu (1/7).

Sudirman juga memastikan usaha penjegalan yang selama ini menyasar koalisi Anies tidak berpengaruh. Terbukti dengan rencana koalisi yang berjalan sesuai harapan sejauh ini. Salah satunya mengumumkan pendamping Anies pada Pilpres 2024 kembali ke tanah air usai menjalankan ibadah haji.

"Begitu beliau pulang nanti akan segera dipilih siapa pendampingnya. Kalau pemilihan pendamping ini sudah selesai, maka kami makin yakin, baik dari koalisi maupun masyarakat, bahwa ini tidak mungkin dijegal-jegal. Pak Anies ini figur yang ditunggu oleh lingkungan, ditunggu oleh momentum untuk perbaikan," tutur Sudirman.

Tak hanya itu, Sudirman juga yakin, meski banyak rintangan, jalan Anies akan terbuka lebar. Ini bisa dilihat dari progres yang sudah dicapai tim dalam mencalonkan mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

"Kami dari koalisi yakin, jalan perubahan terbuka lebar dan kita menyebut Pak Anies sebagai simbol harapan itu diasuh oleh lingkungan, alam semesta dan ditunggu oleh momentum," sebut Sudirman Said.

Lebih lanjut, Sudirman Said memastikan koalisi Anies sudah memanaskan mesin menjelang Pemilu 2024. Hal ini dilakukan untuk mempersiapkan Anies maju ke Pilpres 2024.

"Kami mensyukuri semua progres yang telah dicapai. Baik progres pembentukan koalisi, pencalonan Anies Baswedan, maupun sosok siapa yang akan mendampingi Pak Anies, sudah sesuai dengan yang telah direncanakan," demikian Sudirman Said.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

Pagar Suci Bekali Robinsar-Fajar Senjata Kujang

Senin, 04 November 2024 | 18:05

Menunggu Langkah Polri Periksa Budi Arie Usut Bandar Judol

Senin, 04 November 2024 | 17:42

Hajj Run 2024 Strategi Tingkatkan Literasi Haji pada Masyarakat

Senin, 04 November 2024 | 17:42

Muzani soal Pertemuan Prabowo-Jokowi di Solo: Hanya Silaturahmi Biasa

Senin, 04 November 2024 | 17:29

Undang Stakeholder, Baleg DPR Susun Prolegnas 2025-2029

Senin, 04 November 2024 | 17:21

Menhut Gandeng Polri Berantas Pembalakan Liar

Senin, 04 November 2024 | 17:15

Putri Zulkifli Hasan Siap Kawal Target Swasembada Energi

Senin, 04 November 2024 | 17:08

Penetapan Tersangka Tom Lembong Terlalu Dipaksakan

Senin, 04 November 2024 | 16:50

BNI dan BSD Jalin Kerja Sama Pembiayaan Supply Chain

Senin, 04 November 2024 | 16:46

Latihan Militer Perdana Indonesia-Rusia Latma ORRUDA 24 Resmi Dimulai

Senin, 04 November 2024 | 16:46

Selengkapnya