Berita

Upacara peringatan HUT Bhayangkara ke-77 di Surabaya/Ist

Politik

Gus Sadad: Peran Polri Tak Bisa Diabaikan dalam Menjaga Jatim

MINGGU, 02 JULI 2023 | 05:41 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Dalam usianya yang 77 tahun, Polri diharapkan makin berperan aktif dalam menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat.

Menurut Ketua DPD Gerindra Jawa Timur, Anwar Sadad, sinergi Polri dengan Pemerintah Provinsi telah terbukti berjalan dengan baik dan sangat efektif. Terutama saat Indonesia dilanda pandemi Covid-19 lalu.

“Polri juga telah membuktikan kerja kerasnya mencegah dan menindak kejahatan trafficking. Oleh karena itu, saya mengapresiasi Gubernur Khofifah di hari Bhayangkara ini memberikan penghargaan kepada Dirreskrimsus Kombes Farman dan Dirreskrimum Kombes Totok Suharyanto, sebagai bukti bahwa peran serta Polri dalam 'menjaga' Jatim tak bisa diabaikan. Penghargaan yang sangat pantas untuk jajaran Polda Jatim,” kata Anwar Sadad dalam keterangan yang dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Sabtu (1/7).

Wakil Ketua DPRD Jatim itu juga mengapresiasi kerja keras seluruh jajaran Polda Jatim di bawah komando Irjen Toni Hermanto sebagai Kapolda.

“Harapan besar semoga di hari Bhayangkara ini polri semakin profesional. Rakyat bergantung pada Polri untuk menjalankan kehidupan sehari-hari dalam keadaan tenteram, tertib, dan aman,” kata Gus Sadad yang merupakan alumnus Ponpes Sidogiri Pasuruan itu.

Anwar Sadad sendiri terlihat hadir dalam peringatan HUT Bhayangkara ke-77 yang dipusatkan di Gedung Negara Grahadi Surabaya. Turut hadir Forkopimda, Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim, Ketua DPRD Jatim, Pangdam V Brawijaya, Kalanti Jatim, Wakajati Jatim, Kabinda, Pangkoarmada II, dan tentu saja Kapolda Jatim bersama seluruh jajarannya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya