Berita

Petugas membersihkan bangunan yang terdampak gempa Bantul/Ist

Nusantara

Terdampak Gempa Bantul, Kampung Halaman SBY Banyak Alami Kerusakan

MINGGU, 02 JULI 2023 | 02:57 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Gempa yang terjadi di Bantul, Yogyakarta,  tak hanya berdampak terhadap rumah atau bangunan warga di Jawa Tengah. Kampung halaman Presiden keenam Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), di Pacitan, Jawa Timur, juga menjadi wilayah terdampak. Bahkan bangunan yang rusak akibat gempa cukup banyak.

Hal ini diketahui saat Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Jawa Timur (Jatim), Gatot Soebroto, menyampaikan perkembangan gempa bumi di 86 Kilometer Barat Daya Bantul itu.

"Gempa susulan terjadi sebanyak enam kali. Yang pertama di 80 Km Barat Daya Bantul DIY, dengan kekuatan 3,2 Magnitudo pukul 20.18 WIB. Kedua, di 92 Km Barat Daya Bantul-DIY, kekuatan 3,9 M, pukul 20.19 WIB. Ketiga,75 Km Barat Daya Bantul-DIY, kekuatan 3,4 M, pukul 20.25 WIB," ujarnya, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Sabtu (1/7).

"Selanjutnya, 84 Km Barat Daya Bantul-DIY, kekuatan 3,2 M, pukul 20.29 WIB. Kelima, 74 Km Barat Daya Bantul-DIY, kekuatan 4.5 M, pukul 20.31 WIB. Keenam, 84 Barat Daya Bantul-DIY, kekuatan 3,6 M, pukul 20.58 WIB. Semuanya tidak berpotensi tsunami," imbuh Gatot.

Selain itu, lanjut Gatot, dampak kerusakan material yang paling banyak terjadi di wilayah Pacitan. Totalnya ada sebanyak 23 unit rumah rumah rusak ringan, 18 unit rumah rusak sedang, 1 unit rumah rusak parah.

"Selanjutnya, fasilitas umum rusak ringan sebanyak enam unit yaitu Kantor Pertanahan, Kantor Kecamatan Pacitan, SDN 2 Punjung dan RSUD. Serta tempat usaha rusak ringan yaitu dua unit Alfamart Kelurahan Sidoharjo dan Pertokoan," tuturnya.

Kemudian, di wilayah Kabupaten Ponorogo, Trenggalek, Tulungagung, Blitar. Total dampak keseluruhan akibat gempa bumi Bantul, sebanyak 216 unit rumah rusak ringan, 20 unit rumah rusak berat, 4 unit rumah rusak berat.

"Selanjutnya, sembilan unit fasilitas umum rusak ringan, tiga unit tempat usaha rusak ringan, satu unit tempat usaha rusak berat dan satu unit gudang. Serta tidak ada korban jiwa pada bencana alam ini," ujarnya.

Gatot menegaskan, pihaknya telah memberikan bantuan kepada warga terdampak di Pacitan berupa 150 Sembako dan 100 Terpal.

"Serta memberikan bantuan sembako kepada warga terdampak gempa bumi di wilayah lainnya di Jawa Timur," ucapnya.

Selain itu, pihaknya juga berkoordinasi dengan Pusat Krisis Kesehatan Regional Provinsi Jatim dan Dinas Kesehatan Provinsi Jatim.

"Kami juga sudah melakukan asesmen dan menghimbau warga untuk tetap waspada," tutupnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya