Berita

Unggahan akun medsos PDIP yang memotong foto Anies Baswedan saat bersama Ganjar Pranowo di Makkah, Arab Saudi/Repro

Politik

Potong Foto Anies, PDIP Makin Terlihat Ingin Menang pada Pemilu 2024

KAMIS, 29 JUNI 2023 | 23:28 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Keseriusan ditunjukkan PDI Perjuangan demi meraih hattrick kemenangan pada Pemilu 2024. Indikasinya terlihat dari foto yang diunggah akun media sosial partai banteng moncong putih itu yang "menghilangkan" Anies Baswedan.

Target memenangkan Pemilu 2024 itulah yang disinyalir tengah diupayakan PDI Perjuangan dengan menjegal calon presiden Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) tersebut.

Pengamat politik Igor Dirgantara menganalisis, unggahan akun media sosial PDIP yang memotong foto Anies saat bersama Ganjar Pranowo dalam rangkaian ibadah haji di Makkah merupakan tanda-tanda upaya tersebut.


"Bisa dibilang ini bentuk 'cawe-cawe' dari postingan momen ibadah haji itu," ujar Igor saat dihubungi Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (29/6).

Bahasa politik PDIP memotong foto Anies Baswedan, menurut Direktur Eksekutif Survei dan Poling Indonesia (Spin) itu, juga menggambarkan tujuan partai banteng moncong putih.

Sebab, Igor menilai PDIP menganggap Anies sebagai lawan yang harus ditaklukkan pada Pilpres 2024.  Mengingat mereka pernah kalah pada Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017.

"PDIP ingin hattrick untuk memenangkan Pemilu 2024, terutama menguasai kembali DKI Jakarta," demikian Igor. 

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

VFive Group Salurkan Zakat Usaha Lebih dari Rp10 Miliar

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:48

Parpol Ditantang Buat Komitmen Nasional Anti-Politik Uang

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:32

Black Box Pesawat ATR 42-500 Ditemukan!

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:55

KPK Masih Kuliti Dugaan Rasuah BPKH

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:24

Denny JA Ungkap Akar Etika Kerja dan Kejujuran Swiss dari Reformasi Zurich

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:20

Potongan Bangkai Pesawat ATR 400

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:53

Haji Suryo Bangun Masjid di Tanah Kelahiran

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:32

Lawatan LN Perdana 2026, Prabowo Sambangi Inggris dan Swiss

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:15

Kebijakan Paket Ekonomi Lanjut Prioritaskan UMKM dan Lapangan Kerja

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:56

Prabowo Jadi Saksi Nikah Sespri Agung Surahman, Jokowi Ikut Hadir

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:55

Selengkapnya