Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Baku Tembak di Depan Konsulat AS di Jeddah, Dua Orang Tewas

KAMIS, 29 JUNI 2023 | 20:46 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Insiden baku tembak terjadi di depan gedung konsulat Amerika Serikat di Jeddah, yang menyebabkan kematian dua orang pada Rabu (28/6).

Hal tersebut telah dikonfirmasi oleh Departemen Luar Negeri AS, dengan mengatakan bahwa insiden itu melibatkan seorang pria bersenjata dengan otoritas keamanan Arab Saudi.

"Akibat insiden tersebut, pria bersenjata dan seorang penjaga keamanan tewas dalam insiden saling tembak," kata pernyataan departemen tersebut, seraya menambahkan tidak ada warga AS yang terluka dalam insiden itu.


Berdasarkan laporan yang dimuat India Today, Kamis (29/6), menurut keterangan kepolisian Makkah, individu yang tewas itu keluar dari sebuah mobil yang behenti di dekat gedung Konsulat Amerika dengan senjata api di tangannya.

"Otoritas keamanan segera mengambil tindakan untuk menangani situasi tersebut, yang akhirnya berujung pada baku tembak dan kematian pria bersenjata serta petugas keamanan," kata kepolisian Jeddah.

Saat ini, otoritas Saudi tengah melakukan penyelidikan menyeluruh terhadap insiden terbaru ini, dengan pihak Kedutaan dan Konsulat AS akan terus berkomunikasi dengan pihak berwenang Saudi.

Konsulat Amerika di Jeddah kerap kali menjadi sasaran serangan dalam tahun-tahun sebelumnya. Pada 2016 lalu, sebuah ledakan juga terjadi di dekat kompleks tersebut yang menewaskan seorang pelaku bom bunuh diri dan melukai dua orang lainnya.

Selain itu, pada 2004, lima orang menyerbu konsulat dengan menggunakan bom dan senjata, yang menewaskan empat personel keamanan Saudi di luar gedung, lima staf lokal di dalamnya, serta tiga penyerang tewas dan dua lainnya berhasil ditangkap.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Ngobrol Serius dengan Kapolri

Senin, 19 Januari 2026 | 05:45

Legislator Golkar Tepis Keterlibatan Bahlil soal Sawit Papua

Senin, 19 Januari 2026 | 05:25

Dokter Tifa: Keren Sekali Mobilnya, Bang Eggi!

Senin, 19 Januari 2026 | 04:59

Mahasiswa Harus jadi Subjek Revolusi Digital, Bukan Hanya Penonton

Senin, 19 Januari 2026 | 04:47

Kader Gerindra Papua Barat Daya Wajib Sukseskan Program Pemerintah

Senin, 19 Januari 2026 | 04:27

Perbakin Lampung Incar Banyak Medali di PON 2028

Senin, 19 Januari 2026 | 03:59

Pendidikan Bukan Persekolahan

Senin, 19 Januari 2026 | 03:48

Maruarar Sirait Dicap Warganet sebagai Penyelamat Konglomerat

Senin, 19 Januari 2026 | 03:24

Narasi Bung Karno Lahir di Jombang Harus jadi Perhatian Pemkab

Senin, 19 Januari 2026 | 02:59

Dankodaeral X Cup 2026 Bidik Talenta Pesepak Bola Muda Papua

Senin, 19 Januari 2026 | 02:45

Selengkapnya