Berita

Ketua DPP PPP Achmad Baidowi/RMOLJatim

Politik

Bagi PPP, Sandiaga Uno Paket Komplet untuk Memenangkan Pilpres 2024

SENIN, 26 JUNI 2023 | 00:24 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kehadiran Sandiaga Uno sebagai kader baru bakal dimaksimalkan oleh Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Karena itu, seluruh kader PPP juga diminta all out bekerja agar Sandi bisa menjadi bakal calon wakil presiden. Terutama sebagai bacawapres bagi Ganjar Pranowo.

Demikian disampaikan Ketua DPP PPP, Achmad Baidowi, saat menghadiri konsolidasi pemenangan Pileg dan Pilpres 2024 yang digelar Pengurus DPC PPP Kota Surabaya. Turut hadir Sekretaris DPW PPP Jatim Habib Salim Quraiys, dan Bendahara DPW PPP Jatim Agus Mashuri.

Sosok yang karib disapa Awiek ini meminta kader all out memenangkan PPP dan Sandiaga Uno sebagai Cawapres Ganjar Pranowo.

"Kami membawa pesan DPP untuk melakukan konsolidasi mengamankan dan melaksanakan hasil Rapimnas PPP V yang memutuskan Ganjar capres dan keputusan Rapimnas PPP VI yang memutuskan Sandiaga Uno sebagai cawapres PPP dan Ketua Bappilu Nasional," kata Awiek di Kantor DPC PPP Surabaya, Minggu (25/6).

"Peluang Sandiaga Uno sangat bagus untuk menjadi Cawapres dari Ganjar," imbuhnya, dikutip Kantor Berita RMOLJatim.

Saat ini, lanjut Awiek, Sandiaga merupakan satu-satunya cawapres yang paling berpeluang mengantar Ganjar Pranowo menang satu putaran di Pilpres  2024, jika diikuti 3 calon.

Anggota DPR RI ini juga membeberkan, komunikasi dengan PDIP berjalan sangat bagus, dan sinyal Sandiaga menjadi cawapres Ganjar semakin menguat.

"Komunikasi terus kami lakukan termasuk kemarin Ketum PPP Pak Mardiono hadir di GBK dan duduk bersama dengan Ketum PDIP Bu Megawati dan Pak Ganjar. Sandiaga sebenarnya diundang, tapi beliau sedang menunaikan haji. Dan respons PDIP soal Sandiaga cukup bagus," jelasnya.

"Bu Mega menyebut PPP yang merupakan partai parlemen pertama selain PDIP yang mengusung Ganjar. Dan PPP mempunyai tempat yang luar biasa," tambahnya.

Legislator asal Dapil Jatim XI (Madura) ini menambahkan, sosok Sandiaga sudah tidak perlu diragukan untuk menjadi cawapres Ganjar. Sandiaga merupakan paket komplet.

"Sandi hari ini punya keunggulan, selain elektabilitas yang sangat tinggi sebagai cawapres di sejumlah lembaga survei, Sandi juga punya partai politik yaitu PPP, komplet lah. Dan pengurus PPP Surabaya mendukung solid hasil Rapimnas menetapkan Sandiaga cawapres PPP," tandasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya