Berita

Asisten Operasi (Asops) KSAU, Marsda TNI Minggit Tribowo, dan pejabat USAF, Major General Mark Alan Weber, resmi menutup latihan bersama TNI AU dengan US PACAF di Pekanbaru/Ist

Pertahanan

Tutup Latihan Bersama TNI AU dan US PACAF 2023 di Pekanbaru, Asops KSAU: Pengalaman Berharga

JUMAT, 23 JUNI 2023 | 23:57 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Latihan bersama TNI Angkatan Udara dengan United Pacific Air Force (US PACAF) Cope West 2023 yang telah digelar selama dua minggu resmi berakhir.

Ditandai dengan upacara penutupan yang dipimpin Asisten Operasi (Asops) KSAU, Marsda TNI Minggit Tribowo, dan pejabat USAF, Major General Mark Alan Weber, di ruang VIP Arjuna Lanud Roemin Nurjadin, Pekanbaru, Jumat (23/6).

"Hal yang paling berharga yang dapat dimaknai dari latihan bersama ini adalah hubungan yang semakin kuat dan erat antara TNI AU dan US PACAF, sebagaimana juga hubungan antara Indonesia dan Amerika Serikat," kata Minggit.


Tak hanya itu, Minggit juga mengapresiasi penyelenggaraan latihan, yang berhasil membangun Interoperabilitas yang solid dalam hal koordinasi, komunikasi, dan kerja sama dalam perencanaan dan pelaksanaan Operasi Udara Gabungan.

Ditambahkan Minggit, latihan ini telah menjadi ajang pertukaran pengetahuan dan berbagi pengalaman antarpersonel yang terlibat latihan. Mulai dari Interoperability Bomber Landing maupun Militery To Militery DAGR.

"Penyelenggaraan latihan ini, tentunya menjadi pengalaman berharga bagi seluruh peserta yang terlibat dalam Latihan Bilateral ini," ujar Minggit.

Dalam latihan bersama ini, TNI AU mengerahkan sejumlah pesawat tempur F-16 Fighting Falcon_dari Skadron Udara 3 Dragon, Skadron Udara 14 Tiger, dan Skadron Udara 16 Rydder.

Sementara USAF melibatkan 6 pesawat tempur F-16 dari 35th Fighter Squadron, 8th Fighter Wing Wolf Pack Kunsan Air Force Base (AFB) di bandara Gunsan, pantai barat semenanjung Korea Selatan.

Sementara untuk Latihan Interoperability Bomber Landing, USAF melibatkan 2 pesawat Bomber jenis B-52 Stratofortress. Sedangkan untuk M2MC DAGR melibatkan pasukan elite US Marine dan dari TNI AU melibatkan Pasukan Khusus Satbravo 90 Kopasgat.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya