Berita

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto/RMOL

Politik

Puncak Bulan Bung Karno Turut Undang Sandiaga Uno, Sekjen PDIP: Bukan Kapasitas Bakal Cawapres

JUMAT, 23 JUNI 2023 | 21:08 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Menteri Parekraf Sandiaga Salahuddin Uno turut masuk dalam daftar undangan PDI Perjuangan di acara puncak perayaan Bukan Bung Karno (BBK) 2023 yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SU-GBK), Jakarta, pada Sabtu besok (24/6).

Namun, undangan tersebut tidak dalam konteks membidik bakal calon wakil presiden PDIP untuk mendampingi Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Demikian ditegaskan Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto kepada wartawan seusai meninjau langsung gladi bersih BBK 2023 di SU-GBK, Jakarta, Jumat (23/6).


“Jadi kami mengundang (Sandiaga) bukan dalam kapasitas sebagai bakal calon wakil presiden,” tegas Hasto.

Sebab, kata Hasto, PDIP turut mengundang para menteri Kabinet Indonesia Maju hingga Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden KH Maruf Amin pada acara BBK 2023 besok.

“Kami undang ada menteri-menteri dari Kabinet Indonesia Maju, ada beberapa menteri itu yang berhalangan hadir meskipun kami undang, tetapi mereka akan mengikuti acara secara daring,” kata Hasto.

Tak hanya para menteri, dua ormas Islam terbesar di Indonesia seperti Muhammadiyah dan Nahdlatul Ulama (NU) juga turut diundang untuk acara besok.

“Dari kalangan NU, Muhammadiyah, tokoh-tokoh agama, kami undang di dalam acara ini. Sehingga ini menunjukkan representasi dari Indonesia raya kita yang majemuk,” demikian Hasto.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya