Berita

Bandara Adi Soemarmo, Jawa Tengah/Net

Nusantara

Konsumsi Avtur Bandara Adi Soemarmo Naik 176 Persen

JUMAT, 23 JUNI 2023 | 11:28 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Konsumsi bahan bakar avtur di Bandara Adi Soemarmo, Jawa Tengah naik 176 persen pada fase keberangkatan haji tahun 2023.

Alhamdulillah untuk fase keberangkatan telah selesai dan penyaluran avtur kami laksanakan dengan lancar,” ujar Area Manager Communication, Relation & Corporate Social Responsibility Regional Jawa Bagian Tengah PT Pertamina Patra Niaga, Brasto Galih Nugroho, Jumat (23/6).

Brasto mengatakan, embarkasi Adi Soemarno terdiri dari 99 kloter dan dibagi menjadi dua fase, yaitu fase keberangkatan dari 23 Mei 2023 hingga 22 Juni 2023, dan fase kepulangan mulai 3 Julu hingga 3 Agustus 2023 nanti.

Sementara untuk konsumsi harian di periode keberangkatan hajj flight atau penerbangan haji ini, penambahan realisasi konsumsi avtur harian di Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) Adi Soemarmo melonjak dari 25 Kiloliter (KL) per hari menjadi 69 Kiloliter per hari atau naik 176 persen dibandingkan rata-rata harian normal.

Pertamina telah menyiapkan pasokan avtur untuk penerbangan haji di tahun ini, baik keberangkatan maupun kepulangan hingga 7.414 KL untuk 99 kloter embarkasi Solo.

Jumlah tersebut melonjak hingga 136 persen dari konsumsi avtur 3.145 KL pada saat penerbangan haji tahun 2022 karena menyesuaikan dengan penambahan jumlah kloter dari 43 kloter di tahun 2022 menjadi 99 kloter di tahun ini.

"Untuk fase keberangkatan, realisasi konsumsi avtur mencapai 1.477 KL per 22 juni 2023 atau telah menyerap alokasi 20% dari total Avtur yang kita siapkan pada periode haji ini," jelas Brasto diberitakan Kantor Berita RMOLJateng.

Pada fase kepulangan, lanjut Brasto, dimulai pada 3 Juli sampai dengan 3 Agustus 2023 dengan estimasi kebutuhan avtur mencapai 5.937 KL atau 80 persen dari total alokasi avtur untuk periode haji 2023.

"Konsumsi untuk fase kepulangan lebih banyak karena penerbangan langsung (direct flight) dari Jeddah menuju Solo sehingga membutuhkan konsumsi avtur lebih banyak dibandingkan fase keberangkatan yang transit via Kualanamu," jelas Brasto.

DPPU Adi Soemarmo dilengkapi 4 unit refueller dengan kapasitas masing-masing 100 KL dan di tambah dengan perbantuan 2 unit refueller kapasitas 16 KL dan 25 KL dari DPPU Adi Sucipto dan YIA, 4 storage tank berkapasitas 400 KL kemudian 1 unit vertical storage tank berkapasitas 599 KL, dan puluhan pekerja yang akan standby 24 jam.

"Stok avtur yang tersedia di DPPU Adi Soemarmo dipastikan cukup untuk memenuhi kebutuhan musim haji 2023," tutup Brasto.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

KPK Akan Digugat Buntut Mandeknya Penanganan Dugaan Korupsi Jampidsus Febrie Adriansyah

Kamis, 23 Januari 2025 | 20:17

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Datangi Bareskrim, Petrus Selestinus Minta Kliennya Segera Dibebaskan

Jumat, 24 Januari 2025 | 16:21

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

UPDATE

Melalui Rembug Ngopeni Ngelakoni, Luthfi-Yasin Siap Bangun Jateng

Minggu, 02 Februari 2025 | 05:21

PCNU Bandar Lampung Didorong Jadi Panutan Daerah Lain

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:58

Jawa Timur Berstatus Darurat PMK

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:30

Dituding Korupsi, Kuwu Wanasaba Kidul Didemo Ratusan Warga

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:58

Pelantikan Gubernur Lampung Diundur, Rahmat Mirzani Djausal: Tidak Masalah

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:31

Ketua Gerindra Banjarnegara Laporkan Akun TikTok LPKSM

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:57

Isi Garasi Raffi Ahmad Tembus Rp55 Miliar, Koleksi Menteri Terkaya jadi Biasa Saja

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:39

Ahli Kesehatan Minta Pemerintah Dukung Penelitian Produk Tembakau Alternatif

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:18

Heboh Penahanan Ijazah, BMPS Minta Pemerintah Alokasikan Anggaran Khusus Sekolah Swasta

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:58

Kecewa Bekas Bupati Probolinggo Dituntut Ringan, LIRA Jatim: Ada Apa dengan Ketua KPK yang Baru?

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:42

Selengkapnya