Berita

Audiensi pengurus Vihara Amurva Bhumi Hok Tek Tjeng Sin di Kantor Kementerian ATR/BPN, Jakarta, Selasa (20/6)/Ist

Politik

Sengketa Tanah Vihara, Raja Juli Janji Benahi Jajaran Internal

SELASA, 20 JUNI 2023 | 20:50 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) menerima audiensi pengurus Vihara Amurva Bhumi Hok Tek Tjeng Sin di Kantor Kementerian ATR/BPN, Jakarta, Selasa (20/6).

Audiensi ini buntut dari sengketa lahan sekitar Vihara yang berada di Jalan Prof Dr Satrio, Setiabudi, Jakarta Selatan dengan PT Danataru Jaya.

Dalam audiensi ini, Wakil Menteri ATR/BPN Raju Juli Antoni menyampaikan, konflik kepemilikan lahan yang terjadi harus menjadi momentum Kementerian ATR/BPN untuk melakukan pembenahan di lingkungan internal.

“Kasus ini bisa jadi momentum untuk melakukan perbaikan dan pembenahan di internal kementerian ATR/BPN,” ujar Raja Juli.

Raja Juli juga menyampaikan, Presiden Joko Widodo dan Menteri ATR/BPN Hadi Tjahjanto telah menugaskan dirinya untuk membenahi dan menyelesaikan masalah ini.

Sehingga, dia menegaskan, jangan ada keterlibatan oknum PNS dan ASN di bawah, yang bermain dalam kasus ini.

“Sering saya perintahkan dan arahan ke jajaran kami bahwa jangan nakal. apalagi urusan agama dan tempat ibadah,” kata Raja Juli.

Sementara dari pihak pengurus Vihara, tim kuasa hukum yang didampingi oleh Ketua Umum Dharmapala Nusantara Kevin Wu beserta jajaran sebagai Lembaga Advokasi Buddhis mengapresiasi langkah cepat Kementerian ATR/BPN yang tegas dan profesional.

"Hasil pertemuan hari ini mempertegasan keberpihakan Kementerian ATR/BPN di bawah kepemimpinan Bapak Wamen Raja Juli Antoni beserta jajaran barunya yang lebih profesional dan proporsional," pungkasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya