Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Hubungan Pulih, Qatar dan UEA Buka Lagi Masing-masing Kedutaan

SENIN, 19 JUNI 2023 | 18:24 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Setelah beberapa tahun mengalami ketegangan, Qatar dan Uni Emirat Arab (UEA) telah mencapai kesepakatan untuk memulihkan hubungan diplomatik mereka.

Pada Senin (19/6), kedua negara mengumumkan pembukaan kembali kedutaan masing-masing, langkah itu menandai kemajuan mereka dalam memperbaiki hubungan bilateral.

Seperti dimuat Mehr News, pemerintah UEA telah mengonfirmasi pembukaan kembali kedutaannya di Doha, sementara Qatar pada hari yang sama juga membuka kembali kedutaannya di Abu Dhabi dan konsulatnya di Dubai.


"Berdasarkan Perjanjian Al-Ula, dan keinginan kedua negara untuk memperkuat hubungan, kedutaan dibuka kembali pada 19 Juni," bunyi pengumuman di situs web Kementerian Luar Negeri UEA.

Kini kedua negara itu akan kembali melanjutkan pekerjaan mereka di kantor diplomatiknya masing-masing.

Sejak 2017 lalu, kedua negara sempat menghadapi ketegangan yang intens, ketika UEA bersama dengan beberapa negara Arab lainnya memutuskan hubungan diplomatiknya dengan Qatar, karena negara itu dianggap terlalu dekat dengan Iran dan mendukung kelompok garis keras.

Namun, kini dengan tercapainya kesepakatan tersebut, hubungan kedua negara diharapkan akan semakin membaik, dengan membawa dampak positif bagi stabilitas regional, serta dapat memperkuat iklim kerja sama di Timur Tengah.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

Eggi Sudjana Nyetir Mobil Mewah di Malaysia Bukan Hoaks

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:01

Madu Dari Sydney

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:32

Zakat Harus Jadi Bagian Solusi Kebangsaan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:27

Sudirman Said Dilamar Masuk Partai Gema Bangsa

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:01

Trump Ancam Kenakan Tarif ke Negara yang Tak Sejalan soal Greenland

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

Dirut Indonesia Air Transport Klarifikasi Kru Pesawat Bawa Pegawai KKP Hilang Kontak di Maros Bukan Delapan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

KKP Terus Monitor Pencarian Pesawat ATR 42-500 Usai Hilang Kontak

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:09

Ini Identitas dan Pangkat Tiga Pegawai KKP di Pesawat ATR yang Hilang Kontak di Maros

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:48

Klarifikasi Menteri Trenggono, Pesawat ATR Sewaan KKP yang Hilang Kontak di Maros Sedang Misi Pengawasan Udara

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:37

Selengkapnya