Berita

Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat, Ace Hasan Syadzily/Ist

Politik

Kawal Kemenangan pada 2024, Golkar Jabar Siapkan 1,4 Juta Saksi

JUMAT, 16 JUNI 2023 | 15:56 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Partai Golkar Jawa Barat menyiapkan 1,4 juta saksi untuk mengawal kemenangan partai berlambang pohon beringin ini di Pemilu Serentak tahun 2024 mendatang.

Dari 140 ribuan lebih Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Jabar, Golkar menyiapkan 10 tim penggerak berikut saksi yang bekerja bukan hanya mengawal kemenangan, tetapi mengajak dan meyakinkan para pemilih.

Begitu disampaikan Ketua Golkar Jawa Barat, Tb Ace Hasan Syadzily, dalam acara pembukaan Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Badan Saksi Nasional Partai Golkar (BSN PG) di Kota Bandung, Kamis (15/6).

"Kita akan mempersiapkan pasukan yang menjadi saksi di 140.404 TPS di Jabar. Saksi dalam pengertian mereka bukan hanya sekadar mengawal suara tetapi juga menjadi pasukan darat. Yang kita hadirkan di TPS sebanyak minimal 10 tim penggerak di tingkat TPS yang siap memenangkan partai Golkar di Provinsi Jabar," kata Ace Hasan, diwartakan Kantor Berita RMOLJabar, Jumat (16/6).

Kang Ace, begitu ia biasa disapa menambahkan, penyiapan saksi TPS ini sebagai salah satu upaya Golkar untuk merebut kemenangan di Jabar.

"Kita ingin memastikan, seandainya kita punya saksi tiap TPS 10 orang itu berarti kita harus menyediakan SDM 1,4 juta saksi. Kalau dapat mengajak 5 orang saja, kita sudah bisa dapat suara 7 juta. Kalau sudah 7 juta, Golkar Jabar menang," jelasnya.

BSN PG, tutur Ketua DPD Partai Golkar Jabar, harus ada di tingkat kecamatan, desa, dan kelurahan. Harus ada sampai ke tingkat TPS.

Saksi TPS bukan hanya berasal dari struktur partai. Tapi juga dari ormas sayap partai. Seperti Hasta Karya, Soksi, Kosgoro, MKGR, AMPG, KPPG, al-Hidayah, MDI, HWK, hingga Satkar Ulama.

"Mereka yang nanti jadi sumber saksi-saksi kita di lapangan," jelasnya.

Dalam Rakornis BSNPG ini, Kang Ace meminta fungsionaris Partai Golkar Jabar memetakan langkah pemenangan secara terukur.

Dari pertemuan ini Partai Golkar Jabar harus lebih mengkonkretkan langkah-langkah yang lebih terukur. Berapa kebutuhan saksi yang harus sediakan menghadapi Pemilu 2024.

"Ingat Pemilu kita tinggal 243 hari lagi. Artinya, kita perlu serius, fokus. Harapan kita untuk menang sangat terbuka," pungkasnya.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Produksi Film Porno, Siskaeee Cs Segera Disidang

Rabu, 22 Mei 2024 | 13:49

Topeng Mega-Hasto, Rakus dan Berbohong

Kamis, 23 Mei 2024 | 18:03

IAW Desak KPK Periksa Gubernur Jakarta, Sumbar, Banten, dan Jateng

Senin, 20 Mei 2024 | 15:17

Pj Gubernur Jabar Optimistis Polisi Mampu Usut Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Kamis, 23 Mei 2024 | 06:48

UPDATE

Hukuman Fahim Mawardi Dikorting MA hingga 6 Tahun

Rabu, 29 Mei 2024 | 04:00

Stafsus Jokowi Rekomendasikan 7 Poin ke Nadiem

Rabu, 29 Mei 2024 | 03:53

Warga Jakarta Puas dengan Kinerja Heru soal Transportasi

Rabu, 29 Mei 2024 | 03:31

Jemaah Tak Pakai Visa Resmi Haji Didenda Rp42 Juta

Rabu, 29 Mei 2024 | 03:09

Iduladha Tahun Ini Diperkirakan Serentak

Rabu, 29 Mei 2024 | 02:17

Pilkada Jakarta Tetap Jadi Sorotan Meski Ibukota Pindah

Rabu, 29 Mei 2024 | 02:12

Asisten Sandra Dewi Diperiksa Kejagung

Rabu, 29 Mei 2024 | 02:00

Cegah Terorisme, Imigrasi Awasi Ketat WNA Masuk Indonesia

Rabu, 29 Mei 2024 | 01:42

Call Center PPDB DKI Lemot Bisa Bikin Emosi Masyarakat Meluap-luap

Rabu, 29 Mei 2024 | 01:19

Mayoritas Pelaku Terorisme Akibat Pengaruh Internet

Rabu, 29 Mei 2024 | 01:02

Selengkapnya