Pengawas Keuangan dan Auditor Jenderal India (CAG), Girish Chandra Murmu dan perwakilan SAI Indonesia pada Senin, 13 Juni 2023/Net

Dunia

Di KTT SAI20, India Teken Kerja Sama dengan Indonesia dan Turkiye

JUMAT, 16 JUNI 2023 | 11:34 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

rmol.id Di sela-sela KTT Summit of Supreme Audit Institutions 20 (SAI20), India berhasil menandatangani perjanjian kerja sama dengan Lembaga Pemeriksaan Keuangan Indonesia dan Turkiye.

Mengutip ANI News pada Jumat (16/6), MoU yang berisi penguatan kerja sama dan berbagi pengetahun itu ditandatangani oleh Pengawas Keuangan dan Auditor Jenderal India (CAG), Girish Chandra Murmu dengan perwakilan dua negara pada Senin (13/6).

CAG India menjadi Ketua SAI20 Engagement Group di bawah Kepresidenan G20 India.

KTT SAI dihadiri oleh Auditor Keuangan negara dari Australia, Brasil, Indonesia, Republik Korea, Rusia, Arab Saudi, Turki, Bangladesh, Mesir, Mauritius, Nigeria, Oman, Spanyol, UEA, Maroko, dan Polandia.

Selain itu, delegasi dari organisasi internasional, kelompok terkait, dan tamu undangan lainnya juga datang menghadiri KTT SAI20.

Jenderal CAG mengusulkan agar SAI20 Engagement Group dapat berkolaborasi pada dua area prioritas, yakni Ekonomi Biru dan Tanggung Jawab  Kecerdasan Buatan (AI), katanya.

"Ekonomi Biru adalah pemanfaatan sumber daya laut secara berkelanjutan untuk pertumbuhan ekonomi, peningkatan mata pencaharian, dan pekerjaan sambil menjaga ekosistem," jelas Murmu.

Jenderal Murmu juga mendorong agar SAI mempersiapkan diri untuk mengaudit sistem tata kelola berbasis AI.  

"Secara bersamaan SAI harus mencari peluang untuk mengadopsi AI ke dalam teknik audit mereka untuk meningkatkan efektivitasnya," pungkasnya. rmol.id

Populer

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

Budi Arie Setiadi Ketar-ketir Gegara Dugaan Korupsi PDNS

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:35

Dugaan Korupsi PDNS Kominfo Diusut

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:28

Kader Gerindra Ajak Warga Manfaatkan Mudik Gratis

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:10

Penerima Bansos Minimal 10 Tahun Ber-KTP Jakarta

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:43

Ini Perjalanan Kasus Korupsi Abdul Ghani Kasuba

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:23

Mantan Gubernur Malut Abdul Ghani Kasuba Meninggal Dunia

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:02

Menko Airlangga Luncurkan Program Belanja di Indonesia Aja

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:43

Jokowi Bisa Bernasib Sama seperti Duterte

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:27

Sosok Brigjen Eko Hadi, Reserse yang Dipercaya Jabat Dirtipid Narkoba Bareskrim

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:01

Tak Ada Operasi Yustisi Pendatang di Jakarta Usai Lebaran

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:00

Selengkapnya