Berita

Presiden Joko Widodo saat kungjungi titik nol IKN Nusantara/Ist

Politik

KMI: Pembangunan IKN Nusantara Harusnya Mendapat Masukan dari Masyarakat Adat Dayak

JUMAT, 16 JUNI 2023 | 10:11 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Organisasi Kalimantan Muda Indonesia (KMI) menyambut baik pembangunan Ibu Kota NEgara (IKN) Nusantara. Tetapi, pembangunannya harus melibatkan elemen adat setempat.

Begitu dikatakan Ketua Umum Kalimantan Muda Indonesia Titi Haryati mengomentari perkembangan pembangunan IKN Nusantara di Kalimantan Timur.

"Kami bersyukur IKN ditetapkan di Pulau Kalimantan. Para anak muda Kalimantan harus bersiap diri untuk berperan dan berkontribusi terhadap kemajuan pembangunan IKN," ujar Titi dalam keterangannya, Kamis (15/6).

Titi mengatakan Kalimantan Muda Indonesia bercita-cita akan membangun komunikasi dan penguatan IKN melalui kearifan lokal masyarakat adat.

"KMI harus membangun komunikasi dan menyambungkan penguatan IKN melalui kearifan lokal masyarakat adat," kata dia.

Senada, dikatakan salah satu anggota Dewan Adat Dayak DKI Jakarta, Pdt. Paran Sakiu. Katanya, pemerintah harus memastikan ada putra daerah Dayak dalam struktur otorita IKN

"Harus melibatkan putra putri asli Dayak dalam struktur otorita IKN, karena masyarakat asli lebih mengenal apa yang dibutuhkan oleh masyarakat secara langsung," tuturnya.

Ditambahkan Jafrai Andrean Esrom selaku Ketua Bidang Pariwisata dan Kebudayaan KMI, dia menyampaikan pihaknya bertanggung jawab untuk memastikan budaya Dayak lestari di IKN Nusantara.

"Karena IKN semestinya menjadi Ibu Kota Kebudayaan Nusantara. Sehingga penguatan struktur Otorita IKN perlu masukan dari Masyarakat Adat Dayak," pungkasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya