Berita

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto melepas mahasiswa magang ke Hungaria/Ist

Politik

Menko Airlangga Lepas Puluhan Mahasiswa Magang ke Hungaria

SENIN, 12 JUNI 2023 | 16:18 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Upaya peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) terus dilakukan pemerintah melalui revitalisasi pendidikan vokasi hingga pelatihan vokasi.

Terbaru, pemerintah melalui Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (Kemenko Perekonomian) melepas 30 mahasiswa Indonesia untuk magang di perusahaan manufaktur antilock braking system (ABS) di Hungaria.

Luar negeri menjadi pilihan karena banyak negara memasuki periode aging population, sehingga meningkatkan kebutuhan tenaga kerja muda dari luar negeri. Sementara di dalam negeri, tempat magang masih terbatas.

Kegiatan magang mahasiswa ke luar negeri ini dilakukan melalui kerja sama Kadin dan Markija Berdaya. Mahasiswa politeknik dan sekolah vokasi akan ditempatkan magang selama 1 sampai 2 tahun di negara-negara industri.

“Program ini menjadi salah satu prototyping yang akan terus dimonitor. Artinya, pemerintah memonitor keberhasilan adik-adik mahasiswa di Hungaria," jelas Menko Perekonomian RI, Airlangga Hartarto di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, Senin (12/6).

Setelah pulang dari luar negeri, mahasiswa magang tersebut diharapkan akan memperkuat industri dalam negeri.

Para peserta magang akan mendapatkan transfer kredit sebesar 20 SKS setiap semester sesuai standar magang yang direkomendasikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi berdasarkan usulan Kadin Indonesia.

Selain itu, peserta magang juga akan mendapatkan uang saku dan fasilitas seperti akomodasi dan asuransi sesuai standar di negara tujuan.

Program ini telah dimulai sejak tahun 2022 dan Indonesia telah mengirimkan 616 mahasiswa yang berasal dari 60 politeknik di seluruh Indonesia untuk mengikuti pemagangan pada 32 industri di Hungaria. Saat ini, masih ada sekitar 800 mahasiswa lain yang sedang dalam proses persiapan pemberangkatan.

"Manfaatkan kesempatan agar dapat memperoleh ilmu sebanyak-banyaknya. Jangan ragu belajar dan meminta pekerjaan yang praktikal untuk dipelajari. Jangan lupa juga untuk terus bertanya,” tutup Menko Airlangga.

Populer

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Protes Aturan Hijab, Mahasiswi Iran Nekat Bugil di Depan Kampus

Minggu, 03 November 2024 | 16:18

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

Haikal Hasan Diminta Cek Joget Sadbor: Halal Nggak?

Minggu, 03 November 2024 | 10:41

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Musa Rajekshah Dorong Pemetaan Potensi dan Keunggulan Desa

Kamis, 07 November 2024 | 21:43

UPDATE

305 Pejabat DKI Dilantik

Rabu, 13 November 2024 | 02:13

Kevin Diks Main di Laga Timnas Lawan Jepang

Rabu, 13 November 2024 | 02:02

Ribuan Anak Terpapar Judi Online, Transaksi Tembus Rp2 Miliar

Rabu, 13 November 2024 | 01:57

Kapolsek dan Kanit Reskrim Dicopot Buntut Kasus Guru Supriyani, Warganet: Nah Gitu Dong!

Rabu, 13 November 2024 | 01:33

Nusron Garap 1 Juta Hektare Sawah di Papua untuk Swasembada Pangan

Rabu, 13 November 2024 | 01:03

Berkinerja Buruk, Kadis Parekraf Layak Diganti

Rabu, 13 November 2024 | 00:20

Jangan Pilih Calon Mulyono

Rabu, 13 November 2024 | 00:07

Pernyataan Bersama RI dan RRC Tidak Membahayakan Kedaulatan Indonesia

Rabu, 13 November 2024 | 00:00

Kapolri Mutasi 55 Pati dan Pamen, Ada 3 Kapolda Baru

Selasa, 12 November 2024 | 23:52

Walkot Jakbar Dikasih Waktu 1 Bulan Selesaikan Kisruh Rumah Ibadah

Selasa, 12 November 2024 | 23:23

Selengkapnya