Berita

Plt ketua umum PPP Muhamad Mardiono/RMOL

Politik

Dorong Koalisi Besar, PPP Dukung Pertemuan AHY-Puan

MINGGU, 11 JUNI 2023 | 21:39 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Rencana pertemuan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani, didukung Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono.

Hal ini disampaikannya usai menghadiri deklarasi Pemilu Ramah HAM di Kantor Komnas HAM, Latuharhary, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (11/6).

"Kita memang mendorong kepada PDIP, kami sebagai partai yang sudah sepakat untuk melakukan kerja sama politik ya agar kita bisa membangun kerja sama politik kekuatan yang lebih besar," kata Mardiono.


Dia berpandangan koalisi besar partai politik akan memberikan banyak manfaat seperti koalisi partai pendukung pemerintah di era pemerintahan Presiden Joko Widodo.

Menurutnya, jumlah partai yang berkoalisi dengan pemerintah mencapai 80 persen membuat pengambilan keputusan menjadi mudah.

"Sama halnya nanti kalau di dalam pemilu, itu bisa kita membangun koalisi besar, maka tujuan-tujuan perjuangan politik itu akan semakin mudah diimplementasikan,” tandasnya.

Pada Minggu sore (11/6), didampingi Ketua Fraksi PDIP DPR RI Utut Adianto, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto melakukan pertemuan dengan Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya.

Pertemuan itu membicarakan rencana pertemuan Puan Maharani dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Pertemuan terkait dengan agenda kerja sama politik di Pemilu 2024.

"Namun Kami tetap menjaga etika politik dan saling menghormati posisi saat ini masing-masing Partai terkait kontestasi Pilpres 2024,"jelas Teuku Riefky.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya