Berita

Pebalap liar diamankan oleh Polsek Metro Setiabudi/Ist

Presisi

Polisi Tangkap Pebalap Liar di Jalan Non Tol Kuningan

SABTU, 10 JUNI 2023 | 19:25 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Polres Metro Jakarta Selatan jaring ratusan kendaraan bermotor yang di dominasi skuter matic modif dalam patroli skala besar di Jalan Layang Non Tol (JLNT) Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu dini hari (10/6).

Patroli skala besar ini untuk menjawab keresahan masyarakat karena trek JLNT kerap digunakan balapb liar oleh pemuda-pemudi.

Wakapolres Metro Jakarta Selatan, AKBP Harun didampingi Kapolsek Metro Setiabudi, Kompol Arif Purnama Oktora dan jajaran memimpin langsung patroli tersebut

Terbukti, saat berada di ujung JLNT yang mengarah ke Mal Kota Kasablanka sebelum turunan para pemotor mmberhenti. Mereka takut terjaring razia kepolisian.

"Kendaraan yang melintas kami periksa surat-suratnya demi menertibkan aksi balap liar karena meresahkan masyarakat dan pengguna jalan," ujar Harun.

Kendaraan yang tidak dilengkapi surat dan sepeda motor yang menggunakan knalpot brong serta dengan sengaja melintas di JLNT langsung ditilang Satlantas Jakarta Selatan.

Sedangkan, pengemudi yang tidak bisa menunjukan surat-surat izin berkendaraan dibawa ke Mapolsek Setiabudi beserta sepeda motor, totalnya ada 30 unit.

"Harapan kita bisa memberikan manfaat ataupun efek jera bagi mereka yang melanggar dan juga masyarakat merasa aman serta nyaman," ucap Harun.

Sementara itu, Kapolsek Metro Setiabudi, Kompol Arif Purnama Oktora berjanji akan terus memaksimalkan patroli skala besar untuk menjaga ketertiban wilayah

"Secara rutin tiap malam kami dari Polsek Metro Setiabudi juga lakukan patroli pencegahan atau antisipasi balap liar," kata Arif.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya