Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Pria Asal Rusia Tewas Diserang Hiu Macan di Laut Merah Mesir

JUMAT, 09 JUNI 2023 | 15:10 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Serangan hiu macan di salah satu resor pesisir Laut Merah, Mesir, telah menewaskan seorang pria berkewarganegaraan Rusia.

Hal itu diungkap oleh Kementerian Lingkungan Mesir dalam sebuah pernyataan pada Kamis (8/6).

"Pria itu tewas setelah diserang hiu macan di perairan dekat kota Hurghada," ungkap laporan tersebut, seperti dimuat The Guardian.

Dikatakan bahwa hiu yang menyerang korban telah ditangkap dan dikirimkan ke laboratorium.

"Kami mencoba memeriksa penyebab hiu macan melakukan serangan langka tersebut," kata Kementerian.

Atas insiden tersebut Mesir akhirnya menutup bentangan garis pantai sepanjang 46 mil hingga Minggu (11/6).

Konsulat Rusia di Hurghada mengidentifikasi korban sebagai warga negara Rusia tetapi tidak menyebutkan namanya.
Kantor berita negara TASS Rusia mengatakan orang yang terbunuh adalah pria Rusia kelahiran 1999 yang tinggal di Mesir penuh waktu dan bukan  seorang turis.

Konsulat meminta warga Rusia untuk tetap waspada saat berada di dalam air dan mematuhi larangan berenang yang diberlakukan oleh otoritas setempat.

Serangan hiu jarang terjadi di wilayah pesisir Laut Merah. Namun pada tahun 2022, dua wanita yang satu berasal dari Austria dan satu Rumania terbunuh dalam serangan hiu di Hurghada.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya