Berita

Menteri Perdagangan RI, Zulkifli bertemu diaspora Indonesia di Malaysia, Rabu malam (7/6)/Ist

Politik

Bertemu Diaspora di Malaysia, Mendag Zulhas: Berbanggalah jadi Duta Merah Putih

KAMIS, 08 JUNI 2023 | 08:56 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Silaturahmi bersama diaspora Indonesia di Kuala Lumpur dilakukan Menteri Perdagangan RI, Zulkifli Hasan di sela kunjungan kerjanya pada Rabu malam (7/6).

Dalam silaturahmi tersebut, Mendag berbincang hangat dengan puluhan warga negara Indonesia (WNI) yang bekerja dan menempuh pendidikan di Malaysia tersebut.

Salah satu pesan yang disampaikan yakni diaspora Indonesia patut berbangga menjadi perwakilan atau duta Merah Putih.

"Pesan saya kepada adik-adik, kepada anak-anakku, pelajar yang ada di Malaysia, banggalah kalian menjadi duta-duta Indonesia, karena kita sekarang menjadi negara nomor 16 besar di dunia," kata Zulhas, sapaan Zulkifli Hasan.

Mendag juga mengingatkan para diaspora Indonesia, khususnya yang masih berstatus pelajar maupun mahasiswa, agar selalu belajar dengan sungguh-sungguh.

"Kalau sungguh-sungguh, bisa menjadi apa saja di Tanah Air kita. Kita negara demokrasi, apa pun background kita, kita bisa menjadi apa saja," sambung Ketua Umum Partai Amanat Nasional ini.

Zulhas mencontohkan latar belakang Presiden Jokowi sebagai seorang pengusaha mebel, bisa menjadi walikota, gubernur, bahkan kini sebagai presiden.

Hal serupa juga ia alami. Berlatar belakang anak seorang petani di kampung, kini ia berhasil menjadi menteri hingga mantan ketua MPR RI.

"Oleh karena itu syukurilah, dengan belajar sungguh-sungguh, anda harapan Indonesia," tandasnya.

Kunjungan kerja Zulhas di Malaysia berlangsung Rabu (7/6) hingga Kamis (8/6) dengan sejumlah agenda, seperti pertemuan bilateral bersama Menteri Investasi, Perdagangan dan Industri Malaysia, Tengku Datuk Seri Utama Zafrul Bin Tengku Abdul Aziz.

Hari ini, Zulhas menjalankan sejumlah agenda, di antaranya mendampingi perjalanan Presiden Jokowi menemui PM Malaysia, Anwar Ibrahim.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Emak-emak Antarkan Tahanan "Jokowi dan Iriana" ke KPK

Rabu, 26 Februari 2025 | 16:17

Permainan Jokowi Terbaca Prabowo dan Megawati

Selasa, 25 Februari 2025 | 18:01

Mengapa KPK Keukeuh Tidak Mau Usut Dugaan Korupsi Keluarga Jokowi?

Selasa, 25 Februari 2025 | 08:02

KPK Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar di Kasus e-KTP

Rabu, 26 Februari 2025 | 17:59

KKMP: Copot Raffi Ahmad dari Jabatan Utusan Khusus Presiden

Selasa, 25 Februari 2025 | 11:11

Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana Tak Patuhi Instruksi Megawati

Sabtu, 22 Februari 2025 | 03:26

UPDATE

Presiden Prabowo, Copot Mendes Yandri

Sabtu, 01 Maret 2025 | 17:39

Denny JA Terima Penghargaan Global Power Leader 2025

Sabtu, 01 Maret 2025 | 17:07

Hubungan Megawati dengan Prabowo Sangat Baik, Tunda Retret Hanya Respon Reaktif

Sabtu, 01 Maret 2025 | 17:04

Protes Pemangkasan Anggaran, Menteri Pembangunan Inggris Pilih Mundur

Sabtu, 01 Maret 2025 | 16:35

Suhartoyo Tidak Sah Jabat Ketua MK, Semua Putusan Pilkada Ilegal

Sabtu, 01 Maret 2025 | 16:04

Rekrutmen Akpol Transparan, Pakai Calo Dipastikan Sia-sia!

Sabtu, 01 Maret 2025 | 15:27

BPKH Kolaborasi dengan 30 Bank Beri Layanan Terbaik bagi Jamaah Haji

Sabtu, 01 Maret 2025 | 15:17

Kepastian Legalitas Dukung Investasi dan Perekonomian di Pesisir Tangerang

Sabtu, 01 Maret 2025 | 15:17

Aliran Modal Asing Kabur Rp10,33 Triliun dari RI Selama Sepekan

Sabtu, 01 Maret 2025 | 15:02

Intel Tunda Pembangunan Pabrik di Ohio hingga 2030

Sabtu, 01 Maret 2025 | 14:44

Selengkapnya