Berita

Kepala Badan Energi Atom Internasional (IAEA) Rafael Grossi/Net

Dunia

Kepala IAEA: Bendungan Kakhovka Rusak, Kelangsungan PLTN Zaporizhzhia Terancam

KAMIS, 08 JUNI 2023 | 06:27 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) Zaporizhzhia yang terdampak Perang Rusia-Ukraina, kini semakin terancam setelah bendungan besar Kakhovka yang menyediakan air untuk pabrik tersebut jebol.

Kerentanan itu diungkapkan langsung oleh Kepala Badan Energi Atom Internasional (IAEA) Rafael Grossi  dalam sebuah pernyataan, seperti dimuat Reuters pada Rabu (7/6).

Menurut Grossi, bendungan Kakhovka berperan penting dalam pendinginan enam reaktor Zaporizhzhia. Ketiadaan air pendingin untuk jangka waktu yang lama akan menyebabkan bahan bakar meleleh dan generator diesel darurat tidak dapat beroperasi.


"Kakhovka adalah sumber pendingin utama dan airnya harus cukup untuk beberapa bulan mendatang," jelasnya.

Grossi menilai situasi keselamatan dan keamanan nuklir yang sudah sangat sulit dan tidak dapat diprediksi menjadi lebih parah lagi.

Tetapi kemudian dalam sebuah pernyataan berikutnya, Grossi menyebut kolam itu penuh dan memiliki cukup air untuk beberapa bulan sejak enam reaktor pabrik ditutup.

Ia meminta semua pihak untuk melindungi kolam pendingin besar di dekat PLTN Zaporizhzhia, yang dapat menyediakan sumber air pendingin alternatif selama beberapa bulan dalam keadaan darurat.

"Penting menjaga kolam pendingin ini tetap utuh. Saya meminta semua pihak memastikan itu," ungkap Grossi.

Grossi dijadwalkan mengunjungi pabrik Zaporizhzhia minggu depan, kunjungan itu sekarang menjadi penting dan akan dilanjutkan.

Pasukan Rusia telah mengambil alih pabrik tersebut tak lama setelah invasi negara tetangga Ukraina dimulai pada 24 Februari 2022.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Penggorengan Saham yang Mau Diberantas Purbaya Dipertanyakan

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:53

Prabowo Izinkan Danantara Rekrut WNA untuk Pimpin BUMN

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:38

Purbaya Klaim Bisa Pantau Rekening Semua Pejabat Kemenkeu

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:34

Di WEF Davos, Prabowo Sebut RI Tak Pernah Sekalipun Gagal Bayar Utang

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:14

Polda Metro Turunkan Puluhan Ribu Personel Siaga Banjir

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:13

KPK Obok-Obok Rumah dan Kantor Bupati Sudewo

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:29

Kemlu RI Tegaskan Tak Ada Kewajiban Bayar Rp16,9 Triliun setelah Gabung Dewan Perdamaian

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:28

Prabowo Resmi Teken Piagam Dewan Perdamaian di Davos

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:07

Wisuda ke-II UNOSO Dihadiri Mahfud MD hingga Rocky Gerung

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:55

KPK: Pengabaian Pengawasan Kredit Bisa Berujung Pidana

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:36

Selengkapnya