Berita

Presiden Israel Isaac Herzog dan Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev pada konferensi pers bersama di Baku, 30 Mei 2023/Net

Dunia

Iran Kembali Kecam Azerbaijan Karena Hubungan Dekatnya dengan Israel

SENIN, 05 JUNI 2023 | 20:51 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Merespon larangan bepergian ke Teheran yang dikeluarkan pemerintah Azerbaijan, Kementerian Luar Negeri Iran mengeluarkan kecaman atas keputusan tersebut pada Senin (5/6).

Jurubicara Kemlu Iran, Nasser Kanani menyebut larangan Azerbaijan tersebut berkaitan dengan kunjungan Presiden Israel, Isaac Herzog ke Baku baru-baru ini.

“Presiden Israel, nampaknya meningkatkan pendekatan hubungan dengan Azerbaijan dalam beberapa bulan terakhir,” ungkap Kanani, seperti dimuat The Jerusalem Post.


Kanani mewakili Iran, menegaskan negaranya menyambut warga Azerbaijan dengan tangan terbuka sebagai saudara.

“Seharusnya yang menakut-nakuti rakyat Azerbaijan adalah rezim Zionis, bukan Iran yang beradab dan Islami,” tegasnya.

Kunjungan Herzog ke Baku akhir Mei lalu untuk bertemu dengan Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev diduga membicarakan tentang ancaman Iran di Baku.

Pada Sabtu (3/6), Azerbaijan memperingatkan agar warganya tidak bepergian ke Iran terlebih dahulu, menyusul penangkapan warga negara Azerbaijan Farid Safarli, yang dituduh melakukan spionase oleh otoritas Teheran.

"Warga Republik Azerbaijan sangat disarankan untuk tidak mengunjungi Republik Islam Iran tanpa keperluan, dan mereka yang memasuki negara ini harus tetap waspada," bunyi imbauan tersebut, seperti dimuat Anadolu.

Larangan itu diduga berkaitan erat dengan Israel, karena diumumkan setelah kunjungan Presiden Herzog.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya